Liputan6.com, Gresik - Australia memperbesar peluang mereka untuk melangkah ke 8 besar Kejuaraan Voli Asia 2017. Itu berkat kemenangan 3-2 atas Thailand pada laga kedua Grup D di GOR Tri Dharma, Gresik, Selasa (25/7/2017).
Pada laga perdana Grup D Kejuaraan Voli Asia 2017, Australia menunjukkan keperkasaannya atas Hong Kong. Mereka melibas Hong Kong tiga game langsung, 25-17, 25-20, dan 25-16. Kini, giliran Thailand yang menjadi korban mereka.
Baca Juga
Advertisement
Padahal, Mark Lebedew itu sempat tertinggal 0-2 pada dua game pertama. Mereka kalah 19-25 dan 26-28. Namun, game ketiga mampu dijadikan sebagai momen kebangkitan. Usai menguasai game ketiga, laju tim Negeri Kangguru itu kian tak terbendung di laga kedua grup D Kejuaraan Voli Asia 2017.
"Saya melakukan perubahan pemain. Ada dua pergantian vital, yakni (Thomas) Hodges dan (Nehemiah) Mote. Kehadiran mereka membawa banyak perubahan. Tapi saya tegaskan bahwa ini juga berkat kerja keras tim," jelas Lebedew saat dihampiri usai pertandingan.
Mental dan semangat juang Australia memang berubah drastis sejak game ketiga. Pada game tersebut, Australia memenangkan duel dengan skor 25-19. Selanjutnya, mereka bisa menutup game keempat dengan skor 25-14 dan 15-11 pada game kelima.
Benar apa yang dikatakan Lebedew soal dampak positif dari kehadiran Hodges dan Mote. Pada tiga game terakhir, banyak poin yang didapat dari smash pemain bernomor punggung 20 dan 12 tersebut. Bahkan mereka juga mendapat banyak poin dari servis.
"Thailand sangat kuat di awal, sangat agresif. Kami kalah karena mereka bermain lebih bagus. Dan kami juga agak grogi pada dua game awal," Lebedew menambahkan. *
Puncak Klasemen
Dengan kemenangan ini, Australia masih memuncaki klasemen Grup D Kejuaraan Voli Asia 2017 dengan raihan lima poin. Namun, posisi mereka juga belum tentu aman. Mereka masih harus menunggu hasil duel antara China dan Hong Kong di Wahana Eskpresi Poesponegoro Gymnasium, Gresik.
Jika Hong gagal meraup tiga poin di laga itu, secara otomatis Australia sudah memastikan tempat mereka di 8 besar. Duel antara China dan Hong Kong itu sendiri dihelat pukul 16.30 WIB. Di laga terakhir, Rabu (26/7/2017), Australia akan bertemu dengan China.
"Kompetisi masih sangat awal, kami masih harus terus berjuang. Namun kami tetap bangga dengan kemenangan ini. Kami akan melihat situasi. Besok kami akan menentukan siapa yang lebih siap bermain sejak awal," tegas pelatih berkepala pelontos itu. *
Advertisement