Meski, Usia 70 Tahun, Beauty Vlogger ini Digilai Banyak Abege

Ada yang mengatakan, usia hanyalah hitungan angka yang tak perlu diperhatikan.

oleh Karmin Winarta diperbarui 29 Jul 2017, 20:00 WIB
Foto: Istimewa

Liputan6.com, Jakarta Ada yang mengatakan, usia hanyalah hitungan angka yang tak perlu diperhatikan. Dan seorang nenek dari Korea ini membuktikannya. Di usianya yang ke-70 nenek yang bernama park Makrye ini bahkan baru memulai kehidupan barunya dengan menjadi beauty vlogger.

Park, di usianya yang senja tak pernah menyangka foto-foto dan videonya yang diposting di Instagram mendapat begitu banyak respon dari warganet. Sampai hari ini, Sabtu (29/07) telah diikuti 120 ribuan.

Park dengan kepolosan dan keramahannya mampu membuat kangen para pengikutnya di sosial media. Uniknya follower Park mayoritas adalah anak-anak remaja yang seumuran cucunya.

Park Makrye mungkin tidak tampak seperti orang yang paling logis untuk menjadi blogger kecantikan dan media sosial insta yang terkenal, namun wanita berusia 70 tahun ini memang hebat. Gaya sejuk dan tulusnya membuat penggemar kembali lagi, pendengarnya kebanyakan terdiri dari orang-orang yang cukup muda untuk menjadi cucunya.

Keunikan Park, ia tidak menyembunyikan atau menyangkal tanda-tanda ketuaan yang ia miliki. Justru sebaliknya ia memamerkan keriput garis senyum dan kulit kendurnya. Bagi perempuan kebanyakan, keadaan itu pasti membuatnya tak nyaman.

"Dulu pernah terpikir, ketika usiaku mencapai 70 tahun, hidupku akan segera berakhir. Namun sejak ia menjadi vlogger, ia baru menyadari kehidupannya baru saja dimulai. 

Ia menyesal kenapa dulu ia tak pernah sekolah. Saat masih anak-anak, orangtuanya melarang untuk sekolah. Park disuruh bekerja, membantu orang tuanya. Dia menghabiskan masaremajanya untuk mengumpulkan kayu bakar dari gunung. Kemampuan membaca dan menulis ia dapatkan dari kebaikan para tetangga.

Karena itu ia agak tergagap-gagap ketika belajar salah satu platform video maupun sosial media. Park sebenarnya adalah seorang yang bisnis di bidang kuliner. Dulu, ia harus bekerja dari jam 4 pagi sampai jam 9 malam. Berkat ketekunannya ia berhasil membesarkan ketiga anaknya meskipun suaminya telah meninggalkannya sejak lama.

Kini Park dibantu cucunya, Kim Yura, kini menjadi nenek paling populer di Korea. 

 "Sangat menyegarkan melihat dunia melalui mata seorang nenek, "kata salah satu penggemarnya.

Meski kini ia telah tenar sebagai vlogger, namun ia tetap bekerja tanpa kenal lelah di restorannya. Ia mengaku akan terus mengurus restoran yang telah dirintisnya itu sampai dirinya meninggal.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya