Klasemen Liga 1: Peluang Madura United Menjauh

MU mengoleksi 35 angka pada klasemen Liga 1.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 04 Agu 2017, 10:30 WIB
Klasemen Liga 1. (liga-indonesia.id)

Liputan6.com, Jakarta - Pemuncak klasemen Liga 1, Madura United, berpeluang meninggalkan rival. Untuk melakukannya, mereka harus mengalahkan Persela Lamongan di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (4/8/2017).

Jika melakukannya, Madura United akan mengoleksi 35 angka pada klasemen Liga 1. Mereka unggul tiga nilai dari Bali United.

Sebaliknya, hasil imbang atau kekalahan akan mengancam posisi Madura United. Pasalnya, Bhayangkara bisa menyamai perolehan poin mereka.

Menempati peringkat empat dan hanya dua angka di belakang Peter Odemwingie dan kawan-kawan, Bhayangkara berpeluang meramaikan persaingan juara asalkan menumbangkan Arema FC di Stadion Patriot. Kesempatan tuan rumah berjaya pun terbuka mengingat kesulitan yang dialami tim tamu. *

Berikut klasemen Liga 1 memasuki putaran kedua.


Klasemen Liga 1

1 Madura United 17 9 5 3 30-17 32
2 Bali United 17 10 2 5 32-18 32
3 Persipura Jayapura 17 9 4 4 30-21 31
4 Bhayangkara 17 10 0 7 26-22 30     
5 PSM Makassar 17 8 4 5 24-19 28
6 Persija Jakarta 17 7 7 3 18-9 28
7 Arema 17 7 5 5 15-16 26
8 Mitra Kukar 17 7 4 6 26-32 25
9 PS TNI 17 7 4 6 27-30 25
10 Persela Lamongan 17 7 3 7 26-22 24
11 Borneo 17 7 3 7 23-19 24
12 Barito Putera 17 7 3 7 22-24 24
13 Semen Padang 17 6 4 7 15-21 22
14 Persib Bandung 17 5 6 6 16-18 21
15 Sriwijaya 17 5 6 6 21-21 21
16 Perseru Serui 17 3 6 8 11-21 15
17 Gresik United 17 1 4 12 15-33 7
18 Persiba Balikpapan 17 1 4 12 14-29 7

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya