Liputan6.com, Brno - Pembalap senior tim Yamaha, Valentino Rossi telah melakukan putaran positif jelang Grand Prix Republik Ceko. Meskipun keduanya menutup sesi latihan bebas hari pertama dengan berada di posisi 14 dan 11 pada Jumat (4/8/2017).
Kendati gagal mengumpulkan catatan positif, namun Rossi merasa antusias terutama saat mengaspal dalam kondisi basah di latihan bebas pertama (FP1). Juara dunia tujuh kali di kelas utama itu sepertinya mulai membiasakan diri dengan kondisi trek basah.
Baca Juga
Advertisement
Maklum, dalam beberapa balapan terakhir Rossi merasa selalu menderita. Tapi kali ini pemilik nomor 46 itu mengklaim bisa memacu kecepatannya dengan baik. Hal itu dibuktikannya saat dia mampu mencatatkan waktu tercepat kelima 2 menit 5.712 detik.
"Ini adalah hari yang sulit, tapi saya memiliki beberapa perasaan baik. Saya senang dengan latihan bebas pertama saat kondisi trek basah. Karena tahun ini kita selalu menderita, tapi pagi ini saya kuat dan tidak terlalu buruk mengingat kecepatannya. Saya bisa mengendarai motor dengan cukup baik, jadi saya merasa senang dan finis di posisi kelima, di dalam lima besar tidak begitu buruk," ungkap Rossi seperti dikutip dari Motorcyclenews, Sabtu (5/8/2017).
Pada latihan kedua cuaca di Sirkuit Brno berubah, dan Rossi berusaha menyesuaikan tunggangannya dengan baik. Permasalahannya adalah The Doctor tidak merasa nyaman saat memilih ban lembut Michelin. Sehingga dia harus mengubah ke ban medium yang hasilnya memperburuk kondisinya.
"Pada akhirnya posisi saya buruk, tapi jika saya memasukkan ban lembut saya pikir saya bisa lebih di depan. Ini baru hari pertama. Kita harus bekerja, apalagi keseimbangan motornya tidak terlalu buruk, tapi perasaannya cukup bagus," kata Rossi. (David Permana)