Liputan6.com, Surabaya - Mantan Gubernur Jawa Timur (Jatim) Basofi Soedirman tutup usia pada umur 77 tahun. Dia meninggal karena sakit di Rumah Sakit Medistra Jakarta, hari ini, pukul 10.58 WIB.
"Innalillahi Wa Innaillaihi Rojiun. Telah berpulang ayahanda tercinta Moch Basofi Soedirman. Semoga arwah beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya. Aamiin," tulis putra Basofi, Charis Firismanda, di akun Facebooknya, Senin (7/8/2017).
Advertisement
Melalui unggahan Facebook tersebut, Charis mewakili keluarga memohon maaf kepada masyarakat, apabila almarhum selama hidupnya pernah berbuat kesalahan dan kekhilafan.
Seperti dilansir Antara, jenazah Basofi Soedirman akan dimakamkan di Pemakaman San Diego Hills, Karawang, dan lebih dulu disemayamkan di rumah duka di Kemang Timur, Jakarta Selatan.
Basofi Soedirman merupakan purnawirawan TNI AD berpangkat mayor jenderal kelahiran Bojonegoro, 20 Desember 1940 yang menjabat sebagai Gubernur Jatim 1993-1998.
Pada masa kariernya, Basofi Soedirman pernah menjabat sebagai Kasdam I/Bukit Barisan 1986-1987, kemudian Wakil Gubernur DKI Jakarta 1987-1992.
Tak hanya itu, Basofi Soedirman juga pernah meramaikan bursa musik Indonesia, dengan tembang berjudul Tidak Semua Laki-Laki.
Saksikan video menarik berikut ini: