Lalu Lintas Jakarta Ramai Lancar Selasa Pagi Ini

Lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau relatif ramai lancar pada Selasa (8/8/2017) pagi ini.

oleh Ridho Insan Putra diperbarui 08 Agu 2017, 07:15 WIB
Suasana lalu lintas yang lengang di lajur arteri dan Tol Dalam Kota di ruas jalan Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (23/6). Sejumlah ruas jalan di Ibu Kota lancar pagi ini, yang merupakan hari pertama cuti bersama Lebaran 2017. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau relatif ramai lancar pada Selasa (8/8/2017) pagi ini. Ini terpantau dari laporan Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya dalam akun Twitternya.

Arus lalin lancar, mulai jalan protokol, tol dalam kota, hingga jalan arteri. Meski begitu, kepadatan juga terjadi di beberapa ruas jalan utama yang mengarah ke Ibu Kota.

Sementara itu, di Simpang TI Pancoran sedang ada pekerjaan underpass. Pengendara mobil dan motor diimbau untuk berhati-hati.

Berikut situasi lalu lintas Jakarta selengkapnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Selasa (8/8/2017):

06:00 WIB Polri Satlantas Jakbar pengaturan lebih awal di Tl.Grogol & di Jl.Slipi Jaya lalin lancar

06.00 WIB Tol CTC Cawang - Tebet padat. Kepadatan masuk lajur Contraflow/kanan. Cengkareng-Pluit-Tomang - Cawang lancar.

06.00 WIB Tol Jagorawi Cibubur - Cipayung padat. Kepadatan vol lalu lintas. TMII - Cililitan padat. Kepadatan keluar UKI/Kodam.

06:11 WIB Tol Dalam Kota OFF Ramp Tegal parang masih relatif lancar

06:20 WIB Arus lalin Jl.Gatot Subroto Kuningan Semanggi mulai ramai

06:21 WIB Pengaturan di Jl.Jembatan 2 Jakbar lalu lintas kedua arah masih relatif lancar

06:25 WIB Kondisi arus lalin Jl.HR Rasuna Said Kuningan arah Menteng ramai lancar

06:27 WIB Jl.Arteri MT Haryono arah Pancoran padat Pintu keluar Cikoko arah Pancoran diberlakukan buka tutup.

06:30 WIB Pekerjaan Under Pass Pancoran Polri lakukan rekayasa lalu lintas di simpang Tl Pancoran.

06.33 WIB Tol JLJ Jatiasih - Cikunir padat. Kepadatan arah Bekasi. Semper-Cakung-Cikunir-TMII lancar.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya