Liputan6.com, Jakarta - Pascatertangkap, musisi Marcello Tahitoe atau Ello akan menjalani proses rehabilitasi. Sebelumnya Ello tertangkap karena kedapatan memiliki dua paket ganja seberat hampir 5 gram.
Namun, tak seperti artis lainya, berita penangkapan Ello baru tercium media, empat hari pascatertangkap di Komplek Griya Kecapi, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Advertisement
Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Jumat (11/8/2017), polisi mengaku telah melakukan pemantauan selama 1,5 bulan sebelum menangkap Ello bersama dua temannya.
Sementara itu, di media sosial tato 4:20 di lengan Ello tengah hangat dibicarakan warganet. Mereka menganggap tato tersebut terkait kode waktu terbaik untuk menikmati ganja.
Diduga tuntutan pekerjaan yang berat dan waktu kerja yang di luar kelaziman menjadi faktor pendorong bagi para artis menggunakan narkoba.