Liputan6.com, Jakarta Media-media Spanyol terus menggali informasi seputar masa depan Isco di Real Madrid. Laporan terbaru menyebutkan, pemain berusia 25 tahun itu bahkan sudah membubuhkan tanda tangan pada lembar perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh kubu Los Blancos.
Masa depan Isco bersama Real Madrid memang sempat menimbulkan tanda tanya. Sebab Los Blancos tidak kunjung disodori kontrak baru oleh Los Blancos. Padahal durasi kontrak mantan pemain Malaga dan Valencia itu sudah akan berakhir 2018 mendatang.
Baca Juga
Advertisement
Sempat bereda rumor yang menyebukan Isco bakal dilepas pada bursa transfer musim panas. Sebab kabarnya, Los Blancos juga ingin mendapatkan Eden Hazard dan Chelsea.
Laporan sumber Diario AS belakangan mematahkan spekulasi tersebut. Menurut laporan media asal Spanyol itu, Isco justru sudah memperpanjang kontrak selama empat tahun.
Seperti dilansir AS, penandatanganan bahkan dilakukan pada Juli lalu sebelum Madrid menjalani tur pra-musim ke Amerika Serikat. Namun kedua pihak sepakat tidak menyampaikannya ke publik terlebih dahulu. Rencananya, pengumuman baru dilakukan setelah Real Madrid Piala Super Spanyol di Santiago Bernabeu. Pada kejuaraan ini, Madrid akan bertemu musuh bebuyutan, Barcelona pada 13 dan 16 Agustus 2017.
Sumber AS juga melaporkan bahwa Isco akan mendapatkan gaji sebesar 6 juta euro per tahunnya. Sedangkan demi menghindari pembajakan dari klub lain seperti yang dialami Neymar, Real Madrid menyertakan klausul pelepasan bernilai fantastis 700 juta euro.
"Tidak ada pemain di skuat inti Madrid yang klausul pelepasannya di bawah 500 juta," ujar sumber AS menjelaskan. "Dan di Castilla (Tim B Real Madrid), saat ini bahkan ada pemain yang klausul kontraknya sebesar 300 juta (euro)," kata sumber tersebut menambahkan.
Isco pertama kali memperkuat Real Madrid pada tahun 2013 lalu. Dia diboyong dari Malaga dengan nilai transfer sebesar 30 juta euro. Hingga saat ini, Isco yang bermain sebagai gelandang serang telah tampil 127 kali dan mengemas 25 gol.
Saksikan video menarik lainnya: