Liputan6.com, Jakarta Penggemar sinetron di SCTV makin dimanjakan dengan kehadiran Saur Sepuh The Series. Sinetron produksi Sinemart Production ini akan menjumpai pemirsa mulai Senin (14/8/2017) pukul 19.00 WIB.
Tayangan episode perdana Saur Sepuh The Series memang sudah lama dinanti pemirsa. Maklumlah, sinetron ini diadaptasi dari cerita sandiwara radio terkenal di era tahun 1980-an. Sinetron drama laga kolosal ini juga digarap dengan bujet fantastis, sekitar lima kali biaya pembuatan sinetron drama biasa.
Inilah sinopsis singkat episode perdana Saur Sepuh The Series yang dibintangi oleh Samuel Zylgwyn, Cut Meyriska, Sabina Katya, Adjia Pangestu, Fendy Pradana dan Juan Christian serta pemain terkenal lainnya.
Baca Juga
Advertisement
Kisah ini dimulai saat Kerajaan Kuntala takluk oleh pasukan perang Dewangga. Pasukan perang Dewangga merupakan pasukan gabungan enam kerajaan jajahan Kuntala di bawah pimpinan Prabu Brama Kumbara.
Enam kerajaan ini adalah kerajaan Madangkara, Niskala, Sanggam, Selimbar, Saptarema, dan Salingkuh. Setelah digempur selama tiga hari tiga malam, kerajaan Kuntala akhirnya menyerah kalah.
Tumenggung Raksa yang mengangkat dirinya sebagai raja pasca pengkhianatannya pada Raja Kuntala Rentabala, tewas dalam adu ilmu kesaktian melawan Brama.
Tumenggung Gardika dan Senopati Kendala, dua kaki tangan Tumenggung Raksa ditawan di penjara bawah tanah Kuntala. Lalu, Raja Rentabala yang terbaring sakit akibat diracun oleh Tumenggung Raksa dikembalikan statusnya sebagai raja dengan didampingi oleh kedua adik kandungnya yaitu Pangeran Jagadnata dan Pangeran Giripatih.
Tumenggung Gardika dan Senopati Kendala, dua kaki tangan Tumenggung Raksa ditawan di penjara bawah tanah Kuntala. Lalu, Raja Rentabala yang terbaring sakit akibat diracun oleh Tumenggung Raksa dikembalikan statusnya sebagai raja dengan didampingi oleh kedua adik kandungnya yaitu Pangeran Jagadnata dan Pangeran Giripatih
Saksikan sinetron Saur Sepuh The Series setiap hari, mulai Senin (14/8/2017) pukul 19.00 WIB. Saur Sepuh The Series menjadi sinetron stripping andalan SCTV.