Bek Chelsea Desak Manajemen Beli Pemain Baru

Chelsea baru merekrut empat pemain sejauh ini.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 14 Agu 2017, 18:00 WIB
Chelsea kalah dari Burnley di laga perdana. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Liputan6.com, London - Cesar Azpilicueta percaya pembelian pemain baru sangat penting bagi Chelsea musim ini. Apalagi pada laga perdana, The Blues terbukti mengalami kekalahan dari Burnley dengan skor 2-3.

Chelsea baru merekrut empat pemain sejauh ini. Yakni Alvaro Morata, Willy Caballero, Tiemoue Bakayoko, dan Antonio Rudiger.

Padahal pemain bintang yang pergi juga tak sedikit. Seperti Nemanja Matic, Juan Cuadrado, Dominic Solanke hingga John Terry.

Ironisnya keadaan bertambah buruk karena dua pemain mendapat kartu merah di laga perdana kemari, yakni Gary Cahill dan Cesc Fabregas.

"Anda bisa lihat pemain yang pergi dan datang sangat tidak seimbang. Kami memang punya banyak pemain muda, namun mempertahankan gelar tidak mudah," kata Azpilicueta seperti dilansir Evening Standard.

"Para pemain itu butuh bimbingan dari pemain bintang. Jadi kesimpulannya, kami memang ingin mendapat pemain baru."

Sejumlah nama dikaitkan dengan Chelsea belakangan ini seperti Virgil Van Dijk, Alex Oxlade-Chamberlain, hingga Serge Aurier. "Saya percaya manajemen bekerja keras. Semoga saja pemain baru itu segera hadir."

Saksikan video menarik berikut ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya