Infografis: Hadiah Liga Champions yang Menggiurkan

Liga Champions menjanjikan hadiah berlimpah bagi para peserta.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 15 Agu 2017, 18:30 WIB
Liga Champions menjanjikan hadiah besar bagi peserta. (AFP/Fabrice Coffrini)

Liputan6.com, Jakarta - Fase utama Liga Champions 2017/2018 di ambang mata. Sebelum itu, klub harus melewati rintangan terakhir berupa fase play-off.

Salah satu pemburu tiket tersebut adalah Liverpool. Jika mau kembali bersanding bersama klub-klub elite Eropa, The Reds wajib menyisihkan wakil Jerman, Hoffenheim.

Infografis hadiah Liga Champions. (Liputan6.com/Trie yas)

Sudah lama Liverpool absen dari Liga Champions. Terakhir kali klub Merseyside tersebut berpartisipasi di sana pada 2014/2015. Kala itu, The Reds hanya menempati posisi tiga Grup B di belakang Real Madrid dan FC Basel.

Merupakan aib besar bagi Liverpool untuk melewatkan Liga Champions. Sebab, mereka merupakan salah satu tim tersukses ajang itu. Liverpool sudah mengoleksi lima gelar, sama seperti Barcelona dan Bayern Munchen, serta hanya kalah dari AC Milan (7) dan Real Madrid (12).

Selain prestise, Liverpool juga memburu hadiah uang. Liga Champions merupakan turnamen sepak bola yang memberikan bonus terbesar kepada peserta. Sebagai perbandingan, Real Madrid, mengantongi 89,5 juta euro, sekitar Rp 1,4 triliun, setelah menjuarai Liga Champions 2016/2017.

Saksikan video menarik berikut:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya