Liputan6.com, Kuala Lumpur - Indonesia memulai Kamis (17/8/2017) di puncak tabel medali SEA Games 2017 dengan perolehan dua emas dari cabang panahan.
Baca Juga
Advertisement
Sri Ranti mempersembahkan emas pertama Indonesia pada SEA Games Kuala Lumpur usai mengalahkan atlet Vietnam, Chau Kieu, 144-142 di nomor compound. Prima Wisnu kemudian mengikuti kesuksesannya dengan menumbangkan andalan Mohd Juwaidi, 145-144.
Tuan rumah Malaysia menempel dengan torehan satu emas, satu perak, dan dua perunggu. Myanmar membuntuti lewat raihan satu emas.
Tercatat ada tiga negara yang belum meraih medali pada SEA Games 2017 hingga Kamis (17/8/2017) pagi, yakni Kamboja, Singapura, dan Timor Leste.
Tabel medali SEA Games berpotensi berubah karena ada 18 medali yang diperebutkan hari ini, enam di antaranya emas.
Tabel Medali SEA Games
Negara Emas Perak Perunggu Total
1. Indonesia 2 0 0 2
2. Malaysia 1 1 2 4
3. Myanmar 1 0 0 1
4. Filipina 0 1 1 2
5. Thailand 0 1 0 1
6. Vietnam 0 1 0 1
7. Brunei 0 0 1 1
8. Laos 0 0 1 1
Advertisement