Ditunggu Primata, Timnas Indonesia U-22 Bagikan Pisang

Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Filipina pada laga kedua Grup B SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Agu 2017, 12:05 WIB
Timnas Indonesia U-22. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Para pemain Timnas Indonesia U-22 terlihat asyik membagikan pisang kepada sejumlah primata yang ada di pintu keluar tempat latihan. Pemandangan menarik itu terlihat usai Yabes Roni dan kawan-kawan usai menjalani latihan pada Kamis (17/8/2017) pagi WIB.

Timnas Indonesia U-22 menyempatkan diri untuk melakukan upacara bendera dan berlatih singkat meski menghadapi Filipina pada malam hari nanti. Setelah selama satu jam berlatih, skuat Garuda Muda pun kembali ke hotel.

Tetapi, saat berjalan meninggalkan tempat latihan di Padang Kelab Aman, Kuala Lumpur, Malaysia, para pemain yang sebagian besar membawa pisang sudah ditunggu oleh beberapa primata yang melihat dari atas tembok bangunan.

Pemandangan itu sontak membuat beberapa pemain dan ofisial tim melemparkan pisang yang mereka bawa ke arah primata-primata tersebut. Namun, semakin lama semakin banyak primata yang datang.

Yabes Roni dengan berani membawa cukup banyak pisang dan melemparkan satu per satu buah itu ke arah primata tersebut. Hingga akhirnya semua pisang yang tersedia habis. Para pemain pun beranjak menuju bus yang akan membawa mereka kembali ke penginapan.

Para pemain Timnas Indonesia U-22 tidak terlalu banyak berlatih pada hari Kemerdekaan Indonesia ke-72. Hanya ada dua sesi latihan strategi yang digelar tidak terlalu lama untuk menghadapi Filipina pada Kamis malam.

Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Filipina pada laga kedua Grup B di Stadion Shah Alam, Selangor. Laga akan dimulai pada 20.45 waktu setempat atau 19.45 WIB.

(Laporan Benediktus Gerendo Pradigdo dan Vitalis Yogi Trisna dari Selangor, Malaysia)

* CLEAR mendukung athlete Indonesia untuk terus #PakaiKepalaDingin dan jadi juara. Banyak tantangan yang akan dihadapi para atlet saat sesi latihan ataupun pertandingan, terutama kelelahan serta munculnya keringat berlebih di kepala. CLEAR Ice Cool Menthol memberikan 3X kesegaran, shampoo pilihan no.1 di Indonesia untuk cara menghilangkan ketombe. Tak perlu khawatir dengan adanya ketombe, hadapi dengan shampoo anti ketombe terbaik.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya