Liputan6.com, Jakarta - Banyak selebritas Tanah Air yang senang menyambut Hari Kemerdekaan RI, salah satunya Dennis Adhiswara. Banyak kenangan manis yang dirasa pemeran Mamet dalam film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) itu.
"Bagi saya 17-an itu berkesan sekali. Karena banyak banget lomba di RT saya dulu," ungkap Dennis Adhiswara seperti terekam dalam video yang diunggah Antara, Kamis (17/8/2017).
Sayangnya, lomba-lomba yang pernah diikuti Dennis Adhiswara ini sudah berkurang jauh dari masanya dulu. "Sekarang berkurang mungkin karena kurangnya lahan," lanjutnya.
Baca Juga
Advertisement
Lomba yang biasanya diadakan di antaranya panjat pinang, balap karung dan makan kerupuk. Namun ada satu yang menjadi favorit Dennis Adhiswara.
"Favorit saya gebuk bantal, itu membuat saya seperti gladiator. Gara-gara itu saya bikin film tentang gebuk bantal 10 tahun lalu," kenangnya.
Meski saat ini lomba tersebut sudah jarang dilakukan anak-anak muda, namun Dennis Adhiswara masih optimis permainan itu tetap ada.
"Mudah-mudahan generasi-generasi mendatang, bisa merasakan lomba gebuk bantal di mana pun berada," tutup Dennis Adhiswara.
Simak video menarik di bawah ini: