Liputan6.com, Jakarta Pameran hasil karya kreatif Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) binaan Bank Indonesia berupa kain dan kerajinan, resmi dibuka Ibu Negara Indonesia Iriana Joko Widodo.
Pantauan Liputan6.com, pada acara pameran tersebut yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (18/8/2017), Iriana Jokowi mengenakan busana model kebaya, didampingi Mufidah Jusuf Kalla. Acara ini juga dihadiri Gubernur dan Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Kepala Badan Ekonomi Kreatif, serta perwakilan dari industri dan berbagai lembaga terkait.
Advertisement
Gubernur Bank Indonesia, Agus D.W. Martowardojo mengatakan, pameran yang bertajuk Karya Kreatif Indonesia merupakan pameran kerajinan UMKM Binaan Bank Indonesia dari berbagai pelosok Indonesia.
"Pameran diharapkan dapat memperkenalkan masyarakat kepada karya-karya anak bangsa yang memiliki keindahan dan keunikan tersendiri serta memiliki nilai budaya tinggi," kata Agus, dalam pidato pembukaan pameran.
Pada penyelenggaraan Karya Kreatif Indonesia kali ini, diadakan pula kegiatan interaktif dan edukatif untuk masyarakat luas dan UMKM melalui rangkaian workshop, talkshow, klinik UMKM, dan business matching.
Acara juga menampilkan peragaan karya UMKM yang berkolaborasi dengan desainer nasional. Salah satunya adalah adibusana kain tenun Sumba produk UMKM binaan Bank Indonesia yang diolah oleh desainer ternama Indonesia Biyan Wanaatmadja.
Dengan berbagai kegiatan yang bertujuan mendorong dan meningkatkan UMKM, KKI 2017 pun diharapkan dapat berkontribusi meningkatkan kecintaan masyarakat kepada produk UMKM dalam negeri. Masyarakat dapat mengunjungi pameran KKI mulai Jumat, 18 Agustus 2017 hingga Minggu, 20 Agustus 2017, di Jakarta Convention Center.