Erafone Mulai Jual Asus Zenfone 4 Max Pro Rp 2,9 Juta

Erafone mulai menjual Asus Zenfone 4 Max Pro, smartphone dengan kamera ganda dan baterai 5.000 mAh.

oleh M Hidayat diperbarui 18 Agu 2017, 12:30 WIB
Erafone Mulai Jual Asus Zenfone 4 Max Pro. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu smartphone terbaru Asus Zenfone 4 Max Pro sudah tersedia di jaringan ritel dan distributor smartphone terbesar Indonesia, Erajaya. Melalui situs web erafone.com, smartphone tersebut dibanderol Rp 2,9 Juta.

Di sektor dapur pacu, Zenfone 4 Max Pro mengusung chipset Snapdragon 430, yang dikawinkan dengan GPU Adreno 505, RAM 3GB, dan ROM 32GB. Tersedia slot MicroSD dengan dukungan kapasitas hingga 256GB bila ROM dirasa kurang.

Smartphone dengan baterai 5.000 mAh ini berjalan di Android Nougat 7.0. Berbekal baterai tersebut, Zenfone 4 Max Pro bisa digunakan untuk mengisi daya baterai perangkat lain via kabel USB OTG (On-The-Go) yang disertakan di paket pembelian.

Selain baterai berkapasitas besar, fitur unggulan lainnya adalah dua lensa kamera utama (satu lensa 16MP, satu lensa 5MP selebar 120 derajat) dengan LED flash, satu lensa kamera depan 16MP dengan LED flash, dan sensor sidik jari di panel depan. 

Asus membenamkan layar IPS LCD 5,5 inci dengan kerapatan 720x1280 piksel pada smartphone dengan bobot 181 gram dan dua slot SIM Card tersebut.

Sebagai informasi, Asus merilis enam smartphone seri Zenfone 4 yaitu Zenfone 4, Zenfone 4 Pro, Zenfone 4 Selfie Pro, Zenfone 4 Selfie, Zenfone 4 Max Pro, dan Zenfone Max. Sebelumnya Asus memang sudah mengonfirmasi Zenfone 4 Max Pro akan hadir di Indonesia lebih dahulu dibanding model lainnya.

(Why/Ysl)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya