Liputan6.com, Jakarta - Wakil Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengatakan, koalisi antara PKS dan Partai Gerindra di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018 akan menjadi indikator kesuksesan untuk pemilihan presiden (pilpres) 2019.
"Jabar lebih strategis dari DKI. Kita belum jelas dengan siapa, tapi yang jelas di Jabar peluang di 2019 besar," ucap Mardani di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (19/8/2017).
Advertisement
Dia mengatakan, hingga saat ini PKS sudah nyaman dengan Partai Gerindra, sehingga kemungkinan akan tetap berkoalisi hingga pilpres 2019. Mardani menyatakan untuk Pilgub Jabar 2018 akan tetap mengusung pasangan Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu.
"Sementara ini kita masih berpikir yang terjadi sekarang tetap Deddy Mizwar dan Ahmad Syaikhu," ujar dia.
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman juga telah menegaskan, partainya 95 persen mendukung pasangan Deddy Mizwar- Ahmad Syaikhu, untuk bertarung di Pilkada Jawa Barat 2018.
Menurut dia, ini merupakan hasil pembicaraannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto Sabtu 5 Agustus 2017.
"Sudah 95 persen ke pasangan Demiz (Deddy Mizwar) dan Syaikhu. Itu hasil pembicaraan internal PKS dan hasil komunikasi PKS dengan Pak Prabowo," kata Sohibul kepada Liputan6.com, Rabu 9 Agustus 2017.
Saksikan video di bawah ini: