Takut Dicubit, Anak Raffi Ahmad Jumpa Fans Pakai Topeng

Anak Raffi Ahmad, Rafathar, kerap menangis lantaran dicubit fans.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 21 Agu 2017, 17:10 WIB
Anak Raffi Ahmad, Rafathar, kerap menangis lantaran dicubit fans.

Liputan6.com, Jakarta - Putra Raffi Ahmad, Rafathar Malik Ahmad baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-2 pada 15 Agustus 2017 lalu. Di masa Golden Age ini, Rafathar boleh dikatakan sedang lucu-lucunya.

Banyak tingkah dan ucapan Rafathar yang akan membuat siapa pun yang melihatnya merasa gemas. Ketika di bawa keluar rumah seperti ke mall misalnya, banyak orang yang berusaha mencubit Rafathar saking gemasnya.

 

Raffi Ahmad, Nagita Slavina dan Rafathar. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Keadaan semakin menjadi tatkala belum lama ini Rafathar melakukan promo film miliknya, Rafathar The Movie. Ratusan tangan-tangan penggemar berusaha untuk memegang pipinya yang tembam.

Mencegah terjadi sesuatu hal yang tak diinginkan, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun tak kehilangan akal. Mereka kemudian memakaikan Rafathar topeng bergambar superhero Iron Man setiap kali mereka melakukan promo film.

"Ngerinya takut ada yang nyubit pipinya gitu, karena anak kecil kalau dicubit pipinya dia nangis," jelas Raffi Ahmad dalam wawancaranya dengan salah satu tayangan infotainment, baru-baru ini.

 

Premier film Rafathar (Daniel Kampua/bintang.com)

Meski begitu, bukan berarti Raffi Ahmad melarang fans berinteraksi dengan anaknya. Artis berusia 30 tahun itu hanya tak ingin Rafathar menangis lantaran terkena cubitan penggemar.

"Kalau buat fans bolehlah kita kalau foto atau apa boleh, tapi jangan dicubit pipinya," papar Raffi Ahmad.

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya