PHOTO: Detik-Detik Gerhana Matahari Gelap Gulitakan Langit Amerika Serikat

Fenomena gerhana matahari kembali melintasi Amerika Serikat sejak terakhir terjadi pada tahun 1918 atau 99 tahun lalu

oleh Arny Christika Putri diperbarui 22 Agu 2017, 09:19 WIB
Gerhana Matahari Gelap Gulitakan Langit Amerika Serikat
Fenomena gerhana matahari kembali melintasi Amerika Serikat sejak terakhir terjadi pada tahun 1918 atau 99 tahun lalu
Fenomena langka gerhana matahari total menghiasi langit Oregon di dekat Redmond, Senin (21/8). Gerhana matahari total kembali melintasi Amerika Serikat sejak terakhir terjadi pada tahun 1918 atau 99 tahun lalu. (AP Photo/Ted S. Warren)
Sejumlah orang mengabadikan fenomena gerhana matahari parsial di langit New York, Senin (21/8). Gerhana matahari akan terjadi selama 100 menit dan selama dua menit kondisi langit akan gelap gulita di siang hari. (AP Photo/Michael Noble Jr.)
Langit di pantai Isle of Palms, South Carolina berubah menjadi gelap selama fenomena gerhana matahari, Senin (21/8). Gerhana matahari terjadi selama 100 menit dan selama dua menit kondisi langit akan gelap gulita di siang hari. (AP Photo/Mic Smith)
Gerhana matahari parsial terlihat di atas Gateway Arch, Missouri, Senin (21/8). Gerhana Matahari Total tahun ini membuat gelap sebagian wilayah Amerika Serikat yang dilintasi oleh bayangan Bulan. (AP Photo/Jeff Roberson)
Gerhana matahari parsial terlihat di atas Patung Liberty, New York, Senin (21/8). Gerhana Matahari Total tahun ini membuat gelap sebagian wilayah Amerika Serikat yang dilintasi oleh bayangan Bulan. (AP Photo/Seth Wenig)
Sebuah fase gerhana matahari parsial di atas National Mall, Washington, Senin (21/8). Gerhana matahari akan terjadi selama 100 menit dan selama dua menit kondisi langit akan gelap gulita di siang hari. (AP Photo/Jose Luis Magana)
Gerhana matahari total terlihat di atas Bald Knob Cross of Peace, Illinois, Senin (21/8). Gerhana Matahari Total tahun ini membuat gelap sebagian wilayah Amerika Serikat yang dilintasi oleh bayangan Bulan. (AP Photo/Charles Rex Arbogast)
Proses gerhana matahari total yang menghiasi langit Amerika Serikat, Senin (21/8). Gerhana matahari total tersebut dapat disaksikan di 14 negara bagian Amerika Serikat mulai dari Oregon hingga South Carolina. (AP Photo/Ted S. Warren)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya