Tembus Final, Bulu Tangkis Putra Indonesia Jaga Kans Rebut Emas

Indonesia berpeluang mempertahankan emas bulu tangkis regu putra SEA Games

oleh Harley Ikhsan diperbarui 23 Agu 2017, 17:35 WIB
Berry Angriawan / Hardianto (Humas PP PBSI)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Kans tim bulu tangkis putra Indonesia mempertahankan medali emas SEA Games terbuka. Itu setelah bulu tangkis putra melaju ke final usai menumbangkan Thailand 3-1 di Axiata Arena, Rabu (23/8/2017).

Indonesia berpeluang mempertahankan emas bulu tangkis regu putra SEA Games jika mengalahkan tuan rumah Malaysia di final, Kamis (24/8/2017).

Tunggal Jonatan Christie membuka keunggulan Indonesia usai mengalahkan Khosit Phetpradab 21-6, 21-18. Thailand kemudian menyamakan kedudukan melalui ganda Bodin Isara/Nipitphon Phuangphuapet yang menumbangkan Fajar Alfian/M Rian Ardianto 13-21, 21-15, 21-16.

Dalam kedudukan imbang, Ihsan Maulana Mustofa menunjukkan ketenangan untuk menaklukkan Suppanyu Avihingsanon 21-15, 21-14. “Di pertandingan beregu, tanggung jawabnya lebih besar. Rasa ingin tampil lebih bagus itu tinggi sekali,” ujar Ihsan dilansir Badminton Indonesia.

Pada partai penentu, ganda putra Berry Angriawan/Hardianto harus bekerja keras untuk memenangkan game pertama 27-25. Dalam keadaan lebih tenang, Berry/Hardianto akhirnya memastikan tiket final Indonesia dengan berjaya 21-9.

Indonesia coba mengalahkan tuan rumah yang masuk final SEA Games dengan menumbangkan Singapura 3-0.

*CLEAR mendukung athlete Indonesia untuk terus #PakaiKepalaDingin dan jadi juara. Banyak tantangan yang akan dihadapi para atlet saat sesi latihan ataupun pertandingan, terutama kelelahan serta munculnya keringat berlebih di kepala. CLEAR Ice Cool Menthol memberikan 3X kesegaran, shampoo pilihan no.1 di Indonesia untuk cara menghilangkan ketombe. Tak perlu khawatir dengan adanya ketombe, hadapi dengan shampoo anti ketombe terbaik.


Hasil Lengkap

Jonatan Christie vs Khosit Phetpradab 21-6, 21-18
Fajar Alfian/M Rian Ardianto vs Bodin Isara/Nipitphon Phuangphuapet 21-13, 15-21, 16-21
Ihsan Maulana Mustofa vs Suppanyu Avihingsanon 21-15, 21-14
Berry Angriawan/Hardianto vs Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh 27-25, 21-9

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya