Ingin Makeup Glossy Tanpa Kelihatan Berminyak, Ikuti Cara Ini

Makeup glossy berbeda dengan wajah berminyak, ini caranya agar wajah tetap prima.

oleh Unoviana Kartika Setia diperbarui 28 Agu 2017, 06:00 WIB
Makeup glossy berbeda dengan wajah berminyak, ini caranya agar wajah tetap prima. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Makeup glossy tengah menjadi tren belakangan ini. Tampilan kulit segar yang terlihat sehat merupakan kunci kecantikan masa kini. Riasan glossy memang dapat memantulkan cahaya lebih baik sehingga kulit terlihat lebih segar.

Namun, saat sudah memakai makeup terlalu lama, kadar minyak di wajah umumnya semakin bertambah. Riasan yang glossy kerap campur aduk dengan minyak di wajah sehingga tak sedap dipandang.

Salah satu cara untuk memperbaiki makeup yakni memulasnya kembali dengan bedak. Namun, hal ini akan menghilangkan riasan glossy. Lantas bagaimana memperbaiki riasan ini dari minyak wajah?

Makeup Artist Dhirman Putra menyarankan untuk menggunakan tisu untuk menyerap kelebihan minyak. Namun, gunakan gerakan menepuk-nepuk saja, bukan mengusap.

"Kalau mengusap nanti tisunya menempel di wajah, dan makeupnya hilang," kata Dhirman di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Saksikan juga video menarik berikut ini.


Jika masih berminyak

Jika minyak masih terlihat, maka Anda dapat menggunakan puff bedak tabur. Tepuk-tepuk saja di wajah tanpa harus dibubuhkan bedak terlebih dulu.

"Tidak perlu pakai bedak, karena ada efek glossy akan hilang tertutup bedak. Bedak kan sifatnya membuat matte. Gunakan hanya puff di daerah yang berminyak saja," ujar Dhirman.

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya