Meta-Joke Jadi Kuncian Kocak Warkop DKI Reborn Part 2

Film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2 siap mengudara.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 26 Agu 2017, 15:20 WIB
Film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2 siap mengudara.

Liputan6.com, Jakarta - Film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2 siap mengudara. Mulai 31 Agustus 2017, penikmat film dapat kembali menyaksikan aksi konyol Dono (Abimana Aryasatya), Kasino (Vino G Bastian), dan Indro (Tora Sudiro) versi terbaru.

Berbeda dengan Part 1 yang mengusuh arah nostalgia karakter Warkop DKI terdahulu, pada Part 2 lebih mengeksplor cerita dengan lawakan modern. Sang sutradara, Anggy Umbara, menyelipkan beberapa kuncian lawakan meta-joke yang mulai jarang digunakan di Indonesia.

Warkop DKI (Foto: Instagram)

Salah satu adegan yang menerapkan meta-joke, yakni ketika Anggy Umbara membawa Dono, Kasino, dan Indro (Warkop DKI) kembali ke dunia film lawas. Mereka berjumpa dengan sosok Suzanna dalam adegan makan satai di film Sundel Bolong.

Kasino dan Indro mengolok-olok beberapa potongan ucapan 'soto' yang diucapkan Suzanna. Seperti dalam adegan, 'Yang biasa dibawa tukang abu gosok itu apa?' lalu dimunculkan potongan Suzzanna menjawab 'soto'.

 

Simak video menarik di bawah ini:

 


Lucu Warkop DKI Reborn Part 1 Atau Part 2?

"Sebenarnya lawakan ini sudah dipakai lama. Kenapa kami munculkan sekarang, karena meta-joke ini sudah jarang. Saya mau jangkau beberapa dimensi, satu, dua, tiga, empat. Malah kami masuk di dimensi kelima dalam meta-joke ini," ujar Anggy Umbara usai Gala Premiere Film Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 2 di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (25/8/2017) malam.

"Jadi kami masuk ke film lain dan keluar dari film ini. Jadi, meta-joke ini keluar dari dimensi lain. Itu yang ingin kami eksplore joke-joke film di Indonesia," lanjutnya.

Hal senada diungkapkan Indro Warkop. Sebagai tokoh sentral yang menyelami semua lawakan film Warkop DKI, Indro sengaja menggunakan meta-joke untuk membangun komunikasi dengan penonton.

Dalam mempromosikan film terbarunya, Falcon Pictures memasang poster raksasa di sebuah gedung. Selain itu, poster juga ditempel di bus Damri. Harapannya, masyarakat bisa mengapresiasi film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 2.(Nurwahyunan/Bintang.com)

"Ciri khas banget ya ini. Dulu di panggung Warkop DKI komunikatif sekali dengan penonton, ada ajakan penonton untuk ngomong. Nah sekarang kami buat film ini seolah komunikatif dengan penontonnya," ucap Indro Warkop.

Tak heran beberapa adegan meta-joke pun sukses membuat pecah lawakan-lawakan khas ala Warkop DKI.

"Kalau ditanya lucu mana Part 1 atau Part 2, kami berdoanya semoga ini lebih lucu. Tapi sepertinya memang lebih lucu ini (Part 2) dari kata-katanya dan warnanya," kata Vino G Bastian. (Ras)‎

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya