Liputan6.com, Jakarta- Indonesia belum beranjak dari posisi lima di klasemen perolehan medali SEA Games 2017 hingga Senin (28/8/2017) pagi WIB. Kemarin, Indonesia tidak mendapat tambahan medali emas sama sekali.
Pada hari Minggu (27/8/2017), kontingen Indonesia cuma kebagian enam perak dan empat perunggu. Medali perak didapat dari voli putra, voli putri, balap sepeda, taekwondo (dua nomor), dan judo.
Advertisement
Sementara sumbangan perunggu datang dari futsal, waterski, judo, dan balap sepeda. Indonesia semakin tertinggal dari Singapura yang berada di posisi empat. Singapura sudah mendapat 48 emas, 42 perak, dan 57 perunggu.
Tuan rumah Malaysia masih kokoh di puncak klasemen SEA Games 2017. Mereka total sudah mendapat 223 medali dengan rincian 96 emas, 64 perak, dan 63 perunggu.
Persaingan sengit terjadi antara Thailand dengan Vietnam untuk memperebutkan peringkat dua SEA Games 2017. Thailand saat ini ada di posisi dua berkat 54 emas, 71 perak dan 68 perunggu.
Vietnam menempel ketat Thailand dengan 52 emas, 38 perak dan 50 perunggu.
Saksikan video menarik berikut ini:
Klasemen Medali
No Negara Emas Perak Perunggu
1. Malaysia 96-64-63
2. Thailand 54-71-68
3. Vietnam 52-38-50
4. Singapura 48-42-57
5. Indonesia 31-50-58
6. Filipina 22-28-55
7. Myanmar 7-9-17
8. Laos 2-3-12
9. Kamboja 1-0-10
10. Brunei 0-4-7
11. Timor Leste 0-0-0
Baca Juga
Advertisement