Liputan6.com, Seoul - Wanita yang terlibat dalam kasus ganja T.O.P Big Bang, Han Seo Hee, dikabarkan telah menarik permohonan banding atas kasus narkoba yang menimpanya.
Dilansir dari Soompi, Senin (28/8/2017), seorang sumber mengungkapkan bahwa Han Seo Hee secara resmi mengajukan permintaan untuk menarik banding melalui perwakilan hukumnya pada tanggal 25 Agustus lalu. Penarikan ini berarti dia secara nyata menerima vonis yang dijatuhkan padanya dari pengadilan pertamanya.
Baca Juga
Advertisement
Sebelumnya, Han Seo Hee divonis empat tahun masa percobaan dengan kemungkinan hukuman penjara tiga tahun jika dia melakukan ulang pelanggarannya selama masa percobaan.
Departemen Investigasi Kriminal ke-7 dari Pengadilan Tinggi Seoul sebelumnya telah melakukan sidang atas pengajuan banding Han Seo Hee pada 18 Agustus lalu. Ajudikasi kasus ini juga akan berlangsung pada tanggal 20 September. Ajudikasi adalah proses hukum di mana seorang hakim meninjau bukti dan argumentasi agar dapat menarik kesimpulan dari sebuah kasus.
Meskipun Han Seo Hee telah menarik permohonan bandingnya, ajudikasi akan tetap berlangsung. "Jika terdakwa menarik banding ke pengadilan pertama, maka hukuman pertama dikonfirmasi dan putusan pengadilan dibatalkan. Namun, jika terdakwa dan penuntut umum mengajukan banding, bahkan jika terdakwa mengajukan banding, putusan tersebut sesuai dengan rencana semula," ujar salah satu sumber.
Belum lama ini, Han Seo Hee curhat di media sosial mengenai kasus marijuananya dengan T.O.P Big Bang. Ia mengatakan bahwa orang yang pertama kalinya menawarkan ganja padanya adalah T.O.P Big Bang, bukan sebaliknya. (Khansa Olivia)
Simak juga video menarik berikut ini: