Lini Serang Liverpool Diklaim Terbaik di Liga Inggris

Lini serang Liverpool kini mengandalkan Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 30 Agu 2017, 05:43 WIB
Pemain Liverpool Mohamed Salah. Peter Byrne/PA via AP)

Liputan6.com, Liverpool - Kehadiran Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane membuat lini serang Liverpool diklaim sebagai yang terbaik di Liga Inggris. Klaim itu datang dari bek The Reds Dejan Lovren. Pemain 28 tahun itu mengaku beruntung karena ketiga pemain itu hanya menjadi lawan dalam sesi latihan.

Produktivitas gol Liverpool semakin meningkat sejak Mohamed Salah bergabung per 1 Juli 2017. Sang pemain mampu beradaptasi dengan baik bersama Sadio Mane dan Roberto Firmino di lini serang.

Mereka pun menunjukkan performa impresif karena mencetak masing-masing satu gol ketika menaklukkan Arsenal 4-0 di Stadion Anfield, Minggu (27/8/2017). Sejumlah pihak tak ayal melontarkan berbagai pujian, termasuk Dejan Lovren.

"Saya adalah pemain Liverpool dan tentu saja mereka adalah yang terbaik. Tiga pemain depan merupakan para pemain yang hebat. Mereka memiliki kecepatan dan kualitas yang bagus. Mereka menakjubkan karena menciptakan banyak masalah untuk Arsenal," kata Lovren.

"Saya beruntung tidak berhadapan dengan mereka terlalu sering dalam sesi latihan. Para bek akan sangat kesulitan membendung serangan dari Salah, Mane, dan Firmino," tutur Lovren.

Performa menawan trio lini serang membuat posisi Liverpool naik ke urutan kedua dengan tujuh poin di klasemen sementara. Mereka terpaut dua angka dari Manchester United yang menghuni urutan pertama.

Sumber: Liverpool Echo

Saksikan video menarik berikut ini:

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya