Liputan6.com, Jakarta Afgan dan Rossa belakangan selalu dikabarkan memiliki hubungan spesial. Rumor itu mulai mencuat sejak keduanya terlibat untuk mengerjakan lagu bersama. Sayang, kabar itu selalu ditepis kedua penyanyi bersuara khas itu.
Seolah kompak, Afgan dan Rossa selalu mengatakan kedekatan mereka hanyalah sebatas teman. Maklum, keduanya memang bekerja di satu label perusahaan rekaman yang sama.
Baca Juga
Advertisement
Selain itu, keduanya juga kerap terlihat bersama, seperti dalam video yang diunggah salah satu akun gosip. Dalam video tersebut terlihat Afgan tengah menemani Rossa di salah satu mal.
Menggunakan kaus putih dan topi biru, Afgan terlihat membantu Rossa yang sedang terburu-buru. Unggahan itu mendapat berbagai tanggapan dari warganet.
"Kok aku ngeliatnya so sweet yah haha," tulis akun @titantiiik. Kemudian akun @eonnie.foodie menulis "sedikit nggak rela, tapi ya w bukan siapa2nya juga wkwk".
Selanjutnya akun @itseyos810 berkomentar, "agan penyayang bgt sihh...kyk ngasih minum anak nya yg lg asik main ke teh ocha".
Simak video menarik di bawah ini :