Konsumsi Banyak Daging Kambing? Lakukan Hal Ini Setelah Idul Adha

Saat Hari Raya Idul Adha Tiba, pastinya Anda akan mengkonsumsi banyak daging kambing. Untuk itu, lakukanlah hal ini setelah Idul Adha.

oleh Liputan6.com diperbarui 01 Sep 2017, 14:00 WIB
Saat Hari Raya Idul Adha Tiba, pastinya Anda akan mengkonsumsi banyak daging kambing. Untuk itu, lakukanlah hal ini setelah Idul Adha.

Liputan6.com, Jakarta Hidangan utam saat Idul Adha pastinya identik dengan daging kambing dan sapi. Entah itu diolah dengan berbagai macam resep dan bumbu, mengonsumsi terlalu banyak daging kambing juga tidak baik bagi tubuh. Untuk itu, lakukan hal ini setelah banyak mengonsumsi daging kambing, agar tubuh tetap sehat dan berat badan tetap stabil.

1. Olahraga
Bila orang rumah memasak hidangan dengan olahan santan, cobalah ambil timbangan berat badan. Tidak ada salahnya, Anda melihat berat badan setelah mengonsumsi banyak daging kambing. Bila memang terdapat kenaikan pada berat badan Anda, mulailah untuk berolahraga. Tidak perlu memaksakan diri Anda untuk melakukan olahraga yang berat, cukup dengan lari pagi atau sore di taman.

2. Cek Kolesterol
Jangan sampai Anda makan terlalu banyak daging kambing, hingga lupa dengan kadar kolesretol Anda. Luangkan waktu Anda untuk mengunjungi apotek atau rumah sakit, untuk mengecek kadar kolesterol Anda. Bila mengonsumsi daging kambing dalam porsi besar, biasanya Anda dianjurkan oleh dokter untuk mengonsumsi beberapa obat untuk menstabilkan kadar kolesterol Anda.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini: 


3. Perbanyak Air Putih


Banyak yang menyepelekan manfaat dari air putih. Perbanyak minum air putih, setelah menyantap hidangan dengan daging kambing. Air putih dapat mengatur dan menetralisirkan lemak jahat yang terdapat di tubuh Anda. Bukan itu saja, dengan membiarkan tubuh Anda cukup mineral, dapat mengatur berat badan Anda.

4. Konsumsi Vitamin
Pada umumnya, memakan daging kambing tidak akan menimbulkan masalah yang besar. Namun, beberapa orang akan membutuhkan vitamin tambahan untuk menjaga tubuhnya tetap fit. Tergantung dari gelaja dan keluhan yang ditimbulkan setelah mengkonsumsi daging kambing, sebaiknya menyiapkan vitamin yang Anda butuhkan sebelum makan daging kambing.

5. Bersantai
Setelah melakukan olahraga dan mengatur pola makan yang teratur. Sebaiknya jangan langsung membebani diri Anda dengan segudang pekerjaan yang membuat Anda stres. Berikan jeda pada tubuh untuk bersantai, dan memiliki waktu tidur yang cukup.

Fellisia

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya