Konsumsi Daging Kambing untuk Turunkan Berat Badan

Daging kambing di Idul Adha ternyata juga dapat untuk menurunkan berat badan.

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 01 Sep 2017, 10:00 WIB
Makan Daging Kambing dapat Percepat Proses Penurunan Berat Badan

Liputan6.com, Jakarta Olahan daging kambing menjadi primadona saat Idul Adha dan beberapa hari ke depan. Ada yang menjadikan satai, tongseng, atau pelengkap di seporsi nasi kebuli.

Untuk orang yang kesehatannya masih baik, rutin makan daging kambing sangat dianjurkan. Daging kambing kaya vitamin B1, B2, B3, B9, B12, E, K, lemak alami, asam amino, mineral, dan elektrolit sehingga dipercaya membawa efek baik untuk tubuh.

Seperti dikutip dari situs Boldsky, Jumat (1/9/2017), bila diolah dengan cara yang benar daging kambing akan mendatangkan kebaikan bagi jantung kita. Kemudian, lemak tak jenuh yang terdapat di dalamnya dapat meningkatkan kadar kolesterol.

Konon, orang-orang yang ingin menurunkan berat badan diimbau untuk makan daging kambing. Kandungan protein yang besar akan menekan rasa lapar sehingga membuat perut terasa penuh lebih lama. Rasa kenyang akan bertahan lebih lama.

Sebagian pria di muka bumi ini juga percaya bahwa torpedo dan empedu kambing yang kerap dijadikan hewan kurban saat Idul Adha baik untuk mengobati masalah kesuburan pria.

Simak video menarik berikut ini:

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya