Liputan6.com, Semarang - Seekor sapi jantan yang sedianya akan dijadikan hewan kurban saat Idul Adha mengamuk di Jalan Karanglo Raya, Pedurungan, Semarang, Jawa Tengah. Bahkan, sapi tersebut tercebur ke dalam sumur tua di pekarangan belakang sebuah musala.
Seperti ditayangkan Liputan6 Malam SCTV, Sabtu (2/9/2017), puluhan warga dibantu Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang berusaha mengevakuasi sapi dari sumur sedalam delapan meter. Usai dievakuasi, sapi yang kritis akibat terjatuh itu langsung disembelih untuk dibagikan dagingnya kepada kaum duafa.
Advertisement
Sementara itu, insiden marahnya sapi kurban Idul Adha juga terjadi di Manado, Sulawesi Utara. Tak hanya mengamuk, sapi kurban bahkan menyundul petugas saat akan diserahkan kepada Komandan Korem 131 Santiago Manado Brigjen TNI Sabar Simanjuntak.
Sapi itu mengamuk dan mengejar petugas saat berusaha memegang tali hidung sapi. Bahkan, beberapa petugas nyaris di sundul sapi. Beruntung salah seorang anggota TNI berhasil menjinakkannya.
Sedangkan di Jakarta, dua petugas pemotongan hewan kurban tak mampu mengendalikan amuk seekor sapi kurban di kawasan Matraman, Jakarta Pusat. Sapi sempat terlepas hingga terperosok ke pinggir sungai.
Setelah kembali ke arah pemukiman dan dengan kesabaran petugas, sapi untuk kurban Idul Adha pun kembali tenang. Meski sempat kembali berontak, pemotongan hewan kurban berjalan lancar.