Liputan6.com, Jakarta - Bursa transfer musim panas kali ini benar-benar boros. Banyak pemain yang dibeli dengan harga fantastis, bahkan di atas harga pasaran.
Kepindahan Neymar dari Barcelona ke Paris Saint-Germain cukup menyita perhatian. Namun, Manchester City yang hendak merevolusi skuatnya juga banyak memboyong pemain baru.
Baca Juga
Advertisement
Hasil kurang mengesankan Manchester City musim lalu membuat Pep Guardiola ingin
perubahan. Barcelona juga menggelontorkan dana besar untuk mendapatkan pengganti Neymar, Ousmane Dembele.
AC Milan juga banyak mendapat sorotan setelah aksi jor-joran mereka di bursa transfer kali ini. Total, Rossoneri menggaet 11 pemain selama musim panas tahun ini demi target kembali ke papan atas.
Yang menarik, rival Barcelona, Real Madrid yang biasanya rajin belanja besar-besaran, kali ini berbeda. Berikut 5 klub paling jor-joran di bursa transfer musim panas 2017 versi Sportskeeda:
Manchester City
1. Manchester City
Hingga jendela transfer ditutup, total Manchester City mengeluarkan dana 219 juta pound sterling untuk belanja pemain. The Citizens paling boros dengan membeli lima pemain baru.
Benjamin Mendy dibeli seharga 51,7 juta pound sterling, 45,9 juta pound sterling untuk
memboyong Kyle Walker, Bernardo Silva (45 juta pound sterling), Ederson (36 juta pound sterling), dan Danilo (27 juta pound sterling). Selain itu ada Douglas Luiz yang direkrut dari klub Brasil Vasco da Gama senilai 10,8 juta pound sterling.
Performa Manchester City musim ini jadi pertaruhan nasib Pep Guardiola. Bila tak sesuai ekspektasi, bukan tak mungkin Guardiola bakal dipecat dari jabatan manajer The Citizens.
Advertisement
PSG
2. Paris Saint Germain (PSG)
Paris Saint-Germain (PSG) menggemparkan sepak bola dunia dengan membeli Neymar dari Barcelona. Neymar diboyong dengan harga 199 juta pound sterling, yang sekaligus
membuat dia jadi pemain termahal di dunia.
Selain Neymar, PSG juga menggaet Yuri Berchiche dengan banderol 14 juta pound sterling. Total, Les Parisiens merogoh kocek 214 juta pound sterling pada musim panas tahun ini.
PSG dinilai boros karena hanya membeli satu pemain dengan nilai fantastis. Bahkan, tidak sedikit yang mengkritik kebijakan PSG membeli Neymar dengan harga jauh di atas pasaran.
Chelsea
3. Chelsea
Bukan rahasia bila Chelsea kerap jor-joran di bursa transfer pemain. Kali ini, total The Blues menggelontorkan dana 182 juta pound sterling untuk belanja pemain anyar.
Nama-nama besar seperti Alvaro Morata, Antonio Rudiger, Tiemoue Bakayoko, Danny
Drinkwater didatangkan manajemen ke Stamford Bridge. Tujuannya jelas, mempertahankan gelar Liga Inggris dan sukses di Liga Champions.
Namun, Manajer Chelsea, Antonio Conte, sepertinya belum puas dengan perekrutan pemain barunya. Conte merasa The Blues masih butuh beberapa pemain lagi demi mendapatkan kedalaman skuat.
Advertisement
AC Milan
4. AC Milan
Berniat bangkit, AC Milan belanja pemain besar-besaran dan jadi yang terboros di Serie A Italia. Setidaknya Rossoneri sudah mengeluarkan 175 juta pound sterling sepanjang jendela transfer musim panas ini.
11 pemain sudah mereka datangkan ke San Siro demi bersaing di papan atas dan kembali ke Liga Champions. Pembelian paling mencuri perhatian adalah ketika berhasil membajak Leonardo Bonucci dari Juventus seharga 37,8 juta pound sterling.
Selain itu, nama-nama pemain muda banyak menjadi pilihan AC Milan. Andre Silva, Hakan Calhanoglu, dan Franck Kessie akan jadi pemain muda andalan tim asuhan Vincenzo Montella ini.
Barcelona
5. Barcelona
Barcelona ada di peringkat kelima dalam daftar klub paling jor-joran di musim panas 2017. Klub asal Katalan ini merogoh kocek sedalam 173 juta pound sterling untuk belanja pemain anyar.
Yang paling banyak disorot ketika Barcelona membeli Ousmane Dembele dari Borussia Dortmund seharga 94.5 juta pound sterling. Dembele diharapkan bisa menggantikan Neymar, yang dijual ke PSG.
Pembelian Paulinho mendapat kritik, karena dianggap terlalu mahal untuk pemain yang membela klub Tiongkok. Barcelona memboyong gelandang internasional Brasil itu dengan biaya 36 juta pound sterling.
Advertisement