De Gea Sebut Kehebatan Bintang Real Madrid Ini Bukan Kebetulan

Isco telah memperpanjang kontraknya bersama Real Madrid untuk jangka waktu empat tahun.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 05 Sep 2017, 07:00 WIB
Gelandang Real Madrid, Isco Alarcon, menggelar selebrasi setelah merobek gawang Manchester United (MU) pada laga Piala Super Eropa 2017 di Philip II Arena, Skopje, Rabu (9/8/2017) dini hari WIB. (AFP/Dimitar Dilkoff)

Liputan6.com, Manchester - David De Gea merasa Isco memiliki bakat dan kepribadian untuk menjadi salah satu pemain besar. Ini setelah De Gea melihat penampilan pemain Real Madrid itu, di musim ini bagi klub dan negara.

Isco mencetak gol dalam kemenangan Real Madrid atas Manchester United (MU) di Piala Super Eropa bulan lalu. Dia juga mencetak dua gol saat Spanyol mengalahkan Italia 3-0 untuk menguasai grup kualifikasi Piala Dunia.

Berbicara kepada media, kiper MU itu mengklaim bentuk gemilang Isco akhir-akhir ini bukan kebetulan. "Secara pribadi saya sudah mengenal Isco sejak lama jadi tidak mengherankan bagi saya apa yang dia lakukan," katanya.

"Saya telah melihat dia melakukan hal yang luar biasa begitu lama sehingga orang juga tidak perlu terkejut," kata Isco. "Dia tampil di tingkat tinggi dan melakukan hal-hal yang luar biasa di lapangan untuk sementara waktu.

"Mengingat kepribadiannya, dia akan menjadi orang yang hebat," ujarnya.

Sebelumnya, dikabarkan Isco telah memperpanjang kontraknya bersama Real Madrid untuk jangka waktu empat tahun. Isco sekarang menerima bayaran enam juta euro per tahun dari Los Blancos.

Seperti dilansir AS, gelandang internasional Spanyol itu musim lalu tampil gemilang. Kontrak Isco sendiri sebelumnya akan habis pada Juni 2018.

Dalam klausul rilis kontraknya, Isco bisa ditebus dengan biaya 700 juta euro. Jumlah itu tak lain untuk memagari pemain berusia 25 tahun itu dari para klub peminat.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya