Pamer Foto Prewedding, Vicky Shu Menikah Tanggal 23 September?

Vicky Shu akhirnya mulai sering memperlihatkan momen kebersamaannya dengan sang kekasih, Ade Imam.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 05 Sep 2017, 15:00 WIB
Vicky Shu akhirnya mulai sering memperlihatkan momen kebersamaannya dengan sang kekasih, Ade Imam.

Liputan6.com, Jakarta - Selain Laudya Cynthia Bella, tampaknya momen bahagia juga akan dirasakan oleh Vicky Shu. Sempat menyimpan rapi hubungan asmaranya, pelantun "Mari Bercinta 2" itu akhirnya mempublikasikan wajah kekasihnya.

Pria beruntung itu diketahui bernama Ade Imam. Sejak beberapa waktu belakangan, Vicky Shu semakin sering memperlihatkan kebersamaannya dengan Ade Imam.

 

Vicky Shu foto prewedding?

Dan hari ini, Selasa (5/9/2017), Vicky Shu mengunggah sebuah foto dirinya bersama Ade Imam di tengah sawah. Artis kelahiran Cilacap, 8 Juli 1987 itu terlihat melemparkan senyum manis kepada sang kekasih.

"Aku memakai senyuman yang pernah kau berikan padaku. Makeup yang aku butuhkan hanyalah senyuman," tulisnya di keterangan foto.

Sekilas, foto tersebut tampak seperti sebuah foto prewedding. Beberapa hari sebelumnya, Vicky Shu juga sempat mengunggah foto dirinya bergandengan tangan dengan Ade Imam.

Keduanya mengenakan pakaian adat Jawa. Di keterangan foto, Vicky Shu hanya membubuhkan emoticon bentuk hati. Usai foto tersebut diunggah, banyak yang memberikan ucapan selamat dan doa agar Vicky dan Ade lancar hingga pernikahan.

 

Vicky Shu foto prewedding?

Sebelumnya, bertepatan dengan hari ulang tahunnya, Vicky Shu kabarnya juga sudah dilamar oleh Ade Imam. "Congratulation Vickyyyy..wow wow wowww. Finally.." ujar @ima_zoehdi.

"Selamat yaa @vickyshu . Semoga bisa menua bersama," sahut @mister.anwar.

"Dtunggu kabar baiknya doroku @vickyshu semoga lancar smpe hari H @faiza_aljufri," doa @_thamarasisca5. 

Vicky tak pernah ungkap ke media massa panjang lebar tentang pertunangannya hingga jelang hari bahagianya ini.

Sebuah sumber yang dekat dengan Vicky bertutur, penyanyi ini rencananya akan menggelar acara pernikahan tanggal 23 September 2017 di sebuah tempat yang indah, di Jawa Tengah.

 

Simak video menarik di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya