Para turis mengunjungi Tuz Golu atau Danau Tuz yang surut di kota Ankara, Turki, 26 Agustus 2017. Tuz Golu atau Danau Tuz merupakan danau garam terbesar ketiga di dunia yang berada di ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut. (ADEM ALTAN/AFP)
Turis berjalan di atas Tuz Golu atau Danau Tuz yang surut di kota Ankara, Turki, 26 Agustus 2017. Danau Tuz memiliki luas wilayah sekitar 80km persegi serta kedalaman ketika musim dingin mencapai 1,5 m dan surut ketika musim panas. (ADEM ALTAN/AFP)
Para turis merendam kakinya di air Tuz Golu atau Danau Tuz yang surut di Ankara, 26 Agustus 2017. Danau ini menyimpan kandungan garam yang sangat tinggi dan digunakan pemerintah Turki sebagai tambang garam untuk penduduk serta industri. (ADEM ALTAN/AFP)
Seorang turis merendam kakinya di air Danau Tuz atau Tuz Golu yang surut di kota Ankara, Turki, 26 Agustus 2017. Pada saat libur musim panas, danau ini dikunjungi oleh para turis lokal sambil beredam untuk terapi kesehatan. (ADEM ALTAN/AFP)
Sejumlah turis berjalan di atas Tuz Golu atau Danau Tuz yang surut di kota Ankara, Turki, 26 Agustus 2017. Sepanjang mata memandang yang kita lihat adalah hamparan garam yang berwarna putih dan keras seperti tanah. (ADEM ALTAN/AFP)
Para turis merendam kakinya di air Tuz Golu atau Danau Tuz yang surut di kota Ankara, Turki, 26 Agustus 2017. Danau tuz ini terletak di dataran tinggi juga gersang di negara Turki, letaknya sekitar 105 KM dari timur laut kota Konya. (ADEM ALTAN/AFP)