Sempat Digoda Wenger, Ini Alasan Mbappe Pilih PSG

Mbappe akhirnya memilih PSG setelah dirayu Arsenal dan Wenger beberapa kali.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Sep 2017, 11:00 WIB
Paris Saint-Germain resmi memperkenalkan Kylian Mbappe dengan nomor punggung 29 di Parc des Princes stadium, Paris, (6/9/2017). Mbappe dipinjam PSG dari Monaco dengan opsi permanen sebesar 180 juta euro tahun berikutnya. (AFP/Franck Fife)

Liputan6.com, Paris - Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe mengatakan Arsenal merupakan salah satu pilihan serius baginya. Namun, pemain asal Prancis itu akhirnya tetap memilih PSG sebagai klub barunya pada musim ini.

Mbappe mengakui adanya pertemuan dengan manejer Arsenal, Arsene Wenger pada musim panas lalu. Pertemuan yang berlangsung selama tiga jam itu terjadi di ibukota Prancis. Diketahui setelah petemuan itu, Mbappe sempat tergoda untuk dapat dilatih oleh pelatih asal Prancis tersebut.

"Saya bertemu dengan Arsene Wenger, seorang pelatih yang hebat," ujar Mbappe seperti dilansir dari Sky Sports. "Dia adalah seseorang yang memiliki reputasi baik di Prancis, orang yang sangat dihargai dan tahu bagaimana cara untuk mengembangkan para pemain muda," ujarnya.

Mbappe juga mengatakan, tawaran Arsenal adalah tawaran yang nyata bagi dirinya. Namun, pemain berusia 18 tahun tersebut menegaskan PSG adalah pilihan utamanya.

"Saya mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan dari seluruh klub, namun keluarga saya memberitahu jika ini adalah keputusan yang harus saya ambil," ujar Mbappe.

"Memerlukan waktu yang lama untuk saya mengambil keputusan ini. Jadi saya memutuskan untuk datang ke sini agar bisa berkembang," Mbappe mengakhiri.

Mbappe pindah dari AS Monaco ke PSG dengan status pinjaman pada bursa transfer musim panas ini. Jika PSG ingin mempertahankan Mbappe, raksasa Ligue 1 itu harus menggelontorkan dana sebesar 165 juta euro pada bursa transfer musim depan. (Nabila Muniva)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya