Liputan6.com, Jakarta - Huawei tengah menyiapkan acara pengumuman flagship smartphone terbaru, Mate 10, yang akan digelar di Munich, Jerman pada 16 Oktober 2017. Menjelang hari penting tersebut, semakin banyak bocoran informasi tentang Huawei Mate 10 muncul di internet.
Dilansir Phone Arena, Minggu (10/9/2017), salah satu bocoran terbaru adalah kemunculan foto Huawei Mate 10. Bocoran kali ini diyakini merupakan foto sebenarnya dari Mate 10. Sayangnya, foto tersebut tidak dilengkapi dengan informasi lain, melainkan hanya menampilkan bagian bodi depan saja.
Baca Juga
Advertisement
Huawei Mate 10 yang tampak pada foto, sejalan dengan pernyataan seorang eksekutif Huawei beberapa waktu lalu. "Huawei Mate 10 akan menjadi perangkat yang nyaris tanpa bezel tanpa tombol Home," tutur eksekutif tersebut.
Huawei termasuk salah satu vendor smartphone yang cukup sering memberikan teaser mengenai produk terbaru, termasuk Mate 10. Perusahaan asal Negeri Tirai Bambu itu telah beberapa kali mengunggah teaser di internet terkait smartphone tersebut.
Kehadiran Huawei Mate 10 sendiri membuat perusahaan kian optimistis, terlebih lagi karena smartphone itu dilengkapi dengan chip ponsel terbaru, Kirin 970. Berbekal chip baru itu, Huawei mengklaim bisa bersaing dengan Apple dan Samsung.
"Dibandingkan dengan Samsung dan Apple, kami memiliki banyak keuntungan. Para pengguna menginginkan lebih banyak perfoma fitur yang cepat, daya tahan baterai lebih lama dan desain yang lebih kompak," kata CEO Consumer Business Group Huawei, Richard Yu, saat sesi wawancara dalam acara tahunan IFA di Berlin, Jerman, beberapa hari lalu.
(Din/Isk)
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: