Trada Maritime Bakal Genggam Saham SMR Utama

PT Trada Maritime Tbk (TRAM) membeli saham PT SMR Utama Tbk (SMRU), perusahaan di usaha pertambangan dari PT Lautan Rizki Abadi.

oleh Agustina Melani diperbarui 12 Sep 2017, 15:37 WIB
Pekerja melintas di layar sekuritas di Jakarta, Senin (1/8). IHSG mengakhiri perdagangan hari ini ditutup di teritori positif. Seharian, IHSG bergerak di zona hijau dan ditutup melesat hingga nyaris 3%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - PT Trada Maritime Tbk (TRAM) membeli saham PT SMR Utama Tbk (SMRU), perusahaan yang bergerak di usaha pertambangan dari PT Lautan Rizki Abadi.

Mengutip keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (12/9/2017), PT Trada Maritime Tbk menandatangani perjanjian jual beli saham dengan PT Lautan Rizki Abadi pada 8 September 2017.

Perseroan setuju membeli 6,262 juta saham PT SMR Utama Tbk yang dimiliki PT Lautan Rizki Abadi. Penyelesaian transaksi akan dilaksanakan dalam hal seluruh syarat-syarat pendahuluan sebagaimana dimaksud dalam perjanjian pengikatan jual beli.

"Pengambilalihan yang akan dilakukan merupakan pengambilalihan secara langsung oleh perseroan dari Lautan Rizki Abadi yang saat ini pemegang saham mayoritas SMRU dengan total kepemilikan 50,10 persen dari seluruh saham yang dikeluarkan oleh SMR," jelas Direktur PT Trada Maritime Tbk, Asnita Kasmy.

Asnita menuturkan, perseroan akan melakukan penawaran tender wajib dengan mengacu pada ketentuan peraturan IX.H.1-10

Seperti diketahui, kepemilikan saham PT SMR Utama Tbk per 31 Agustus 2017, antara lain PT Lautan Rizki Abadi sebesar 50,10 persen dan publik kurang dari lima persen sebesar 49,89 persen.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya