Liputan6.com, Los Angeles: Kekuatan sihir 'Harry Potter and the Deathly Hallows: Part I', sepertinya sudah mulai memudar. Film produksi Disney itu berada pada peringkat kedua setelah film animasi musikal Tangled minggu lalu. Penyihir muda yang meraih box office Amerika minggu ini meraup pendapatan sebesar 21,5 juta dolar. Demikian dirilis Xinhua Senin (6/12) lalu.
Pada minggu ketiga pemutarannya, 'Harry Potter and the Deathly Hallows: Part I' hanya mengumpulkan pendapatan hingga 16,7 juta dolar. Namun, sejak putaran perdana pada 19 November lalu, film yang disutrdarai oleh David Yates itu telah meraih pendapatan sebesar 244 juta dolar.
Burlesque, film yang dibintangi Angelina Jolie berada di peringkat ke-4, naik satu peringkat pada minggu lalu dengan pendapatan sebesar 2,1 juta dolar. Sedangkan peringkat ke-5 box office minggu ini diraih oleh 'Love and Other Drugs' yang dibintangi oleh Jake Gyllenhaal dan Anne Hathaway. Film tersebut meraih pendapatan sebesar 5,7 juta dolar. (Xinhua/Vin).
Pada minggu ketiga pemutarannya, 'Harry Potter and the Deathly Hallows: Part I' hanya mengumpulkan pendapatan hingga 16,7 juta dolar. Namun, sejak putaran perdana pada 19 November lalu, film yang disutrdarai oleh David Yates itu telah meraih pendapatan sebesar 244 juta dolar.
Burlesque, film yang dibintangi Angelina Jolie berada di peringkat ke-4, naik satu peringkat pada minggu lalu dengan pendapatan sebesar 2,1 juta dolar. Sedangkan peringkat ke-5 box office minggu ini diraih oleh 'Love and Other Drugs' yang dibintangi oleh Jake Gyllenhaal dan Anne Hathaway. Film tersebut meraih pendapatan sebesar 5,7 juta dolar. (Xinhua/Vin).