Liputan6.com, Sleman - Pelatih PSS Sleman Freddy Muli berencana mengubah formasi saat menghadapi Persis Solo pada laga tandang, Minggu (24/9/2017). Saat ini ia sedang mempersiapkan anak asuhnya dengan simulasi pertandingan.
"Untuk tandang di Solo, kami bermain dengan taktikal berbeda," ujarnya sesuai pertandingan PSS Sleman melawan Cilegon United di Stadion Maguwoharjo Sleman.
Baca Juga
Advertisement
Namun, Freddy belum bisa memastikan strategi apa yang akan diterapkan pada laga nanti. Tapi, yang jelas ia belum terpikir untuk melakukan rotasi pemain.
Menurut Freddy, rotasi percuma dilakukan apabila tidak mengangkat tim. Tidak hanya itu, Freddy juga berusaha membagi energi anak asuhnya ketika pertandingan berlangsung.
"Babak 16 besar, pertandingan maraton jadi kalau di tengah pertandingan ada pergantian pemain itu untuk estafet energi," kata Freddy.
Sementara itu, kemenangan PSS Sleman atas Cilegon United 2-1 membawa tim Super Elang Jawa menduduki peringkat pertama sementara klasemen grup A 16 besar liga 2. (Switzy Sabandar)