Real Madrid Bawa Pulang 3 Poin dari Markas Alaves

Dua gol Real Madrid lahir dari Dani Ceballos.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 23 Sep 2017, 23:10 WIB
Dani Ceballos cetak dua gol saat Real Madrid mengalahkan Deportivo Alaves 2-1 (Foto: Marca)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid membawa pulang tiga poin dari lawatan ke Deportivo Alaves, Sabtu (23/9/2017) dalam lanjutan Liga Spanyol. Dua gol Dani Ceballos bantu Real Madrid menang 2-1 atas Alaves.

Di awal pertandingan, tim asuhan Zinedine Zidane menggebrak pertahanan. Permainan langsung dikuasai Real Madrid, tapi belum benar-benar mendapat peluang berarti.

Baru pada menit ke-10, Dani Ceballos menggetarkan jala gawang Alaves lewat tembakan keras. Ceballos menerima umpan Marco Asensio, lalu tendangannya mengarah ke sudut kiri gawang tuan rumah.

Real Madrid unggul 1-0 dan berusaha terus menekan pertahanan Alaves. Cristiano Ronaldo kesulitan mencari ruang untuk menembak, karena kawalan ketat lawan.

Gol penyama kedudukan Alaves lahir pada menit ke-40 lewat Manu Garcia. Pemain pinjaman dari Barcelona, Munir El Haddadi berperan dalam gol itu melalui assist-nya. Skor 1-1.



Namun, Dani Ceballos mampu kembali membuat Real Madrid unggul tiga menit kemudian. Gol itu membuat Los Blancos memimpin 2-1. Skor bertahan hingga turun minum.



Babak kedua

Di babak kedua, Real Madrid tetap mendominasi permainan atas tim tuan rumah. Beberapa kans didapat pasukan Zinedine Zidane, tapi belum berbuah gol.

Alaves banyak mengandalkan serangan balik untuk membalas gol. Munir El Haddadi merepotkan pertahanan Los Blancos, tapi tak bisa benar-benar menjadi ancaman.

Tidak banyak peluang tercipta di babak kedua, El Real sulit mendapat kesempatan meski memainkan Cristiano Ronaldo sejak menit pertama. Dua tendangan Ronaldo harus membentur tiang gawang.

Alaves nyaris menyamakan skor pada menit ke-75, tapi sepakan Alfonso Pedraza masih mengenai mistar gawang Real Madrid. Skor tetap bertahan 2-1.

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga usai, Real Madrid sukses membawa pulang tiga poin dari markas Depportivo Alaves dengan skor 2-1. Ceballos jadi pahlawan Los Blancos lewat dua golnya.

Susunan pemain:

Deportivo Alaves: Pacheco; Vigaray, Maripan, R. Ely, Duarte; Torres, Manu Garcia, Burgui; Medran, Ibai, Munir.

Real Madrid: Navas; Carvajal, Sergio Ramos, Varane, Nacho; Casemiro, Ceballos, Lucas Vazquez; Asensio,
Isco, Ronaldo.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya