5 Fakta Menarik Jelang Sporting Vs Barcelona

Baik Sporting maupun Barcelona sama-sama dalam tren bagus. Mereka mendulang kemenangan di laga pertama.

oleh Rama Dani diperbarui 27 Sep 2017, 18:40 WIB
Sporting vs Barcelona (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Lisbon - Sporting Lisbon menjamu Barcelona di Estadio Jose Alvalade, Rabu (27/9/2017). Kedua tim bertemu di matchday 2 babak penyisihan Grup D Liga Champions.

Baik Sporting maupun Barcelona sama-sama dalam tren bagus. Mereka mendulang kemenangan di laga pertama. Barcelona melumpuhkan runner up musim lalu, Juventus, 3-0. Sedangkan Sporting mengalahkan Olympiakos dengan skor tipis 3-2.

Di kancah domestik, Barcelona belum tersentuh. Mereka menyapu bersih enam laga dengan kemenangan. Sedangkan Sporting meraih enam kemenangan dalam tujuh pertandingan. Akhir pekan lalu, mereka sedikit tersandung, ditahan imbang 1-1 oleh Moreirense.

Berikut Fakta Menarik Jelang Sporting vs Barcelona:

1. Ini merupakan pertemuan kelima antara Sporting dengan Barcelona. Los Azulgranas berhasil merebut tiga kemenangan dari empat laga sebelumnya.

2. Sporting memiliki catatan buruk saat menghadapi tim asal Spanyol. Dalam 22 pertemuan, mereka 11 kalah, lima imbang dan enam kali menang.

3. Sementara Barcelona punya rekor apik menghadapi tim asal Portugal. Dari 25 laga, mereka sukses mendulang 15 kemenangan, empat imbang dan enam kalah.


Fakta Menarik Lainnya

4. Sporting dan Barcelona terakhir bertemu pada 2008 silam. Hingga sekarang hanya ada lima pemain tersisa yang terlibat dalam laga itu. Mereka adalaha Rui Patricio, Gerard Pique, Sergio Busquets, Lionel Messi dan Andres Iniesta.

5. Sporting mengalahkan Olympiakos di matchday 1. Hasil yang membuat mereka mengukir rekor belum kalah dalam tiga laga di kompetisi Eropa musim ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya