Liputan6.com, London - Striker Manchester United (MU) Romelu Lukaku dan penyerang Manchester City Sergio Aguero harus mengakui kehebatan Harry Kane dalam urusan mencetak gol. Striker Tottenham Hotspur itu mengungguli Lukaku dan Aguero dalam jumlah gol sepanjang 2017.
Lukaku, yang baru memperkuat MU mulai musim 2017/18, mencetak 24 gol dalam 28 pertandingan sepanjang 2017. Sementara Aguero menorehkan 24 gol dalam 33 pertandingan. Sedangkan Kane, seperti dirilis beberapa media Inggris, mengumpulkan 34 gol dalam 30 pertandingan.
Baca Juga
Advertisement
Rekan setim Harry Kane di Tottenham Hotspur, Dele Alli menyeruak dalam daftar pencetak gol bagi pemain yang berkarier di Inggris. Alli mengoleksi 18 gol dalam 34 pertandingan, disusul Alexis Sanchez (17 gol/33 pertandingan).
Tak berhanti di situ, koleksi gol Kane sepanjang tahun 2017 melebihi dari pencapaian beberapa klub di Premier League. Kane mencetak 34 gol, sementara Southampton hanya sanggup 33 gol, Swansea City (33 gol), Burnley (32 gol), Watford (31 gol), Stoke City (28 gol), West Bromwich Albion (27 gol) dan Crystal Palace (26 gol).
Harry Kane berhasil mengukir sensasi ketika mencetak tiga gol ke gawang APOEL, pada Matchday 2 Grup H Liga Champions 2017-2018. Ia menuai hattrick pada menit ke-39', 62' dan 67', sekaligus membuat The Spurs unggul 3-0.
Pencapaian itu memasukkan Kane dalam daftar tujuh pemain asal Inggris yang mampu mencetak trigol di panggung Liga Champions. Sebelumnya, ada nama Ashley Cole, Newell, Michael Owen, Alan Shearer, Danny Welbeck, dan Wayne Rooney.
Sumber: Berbagai sumber