Konsultasi Tarot: Suami Punya Istri Siri, Istri Sah Ingin Pisah

Suami punya anak dari istri istri, istri sah resah ingin berpisah namun tak tega melihat anak-anak kecewa. Bagaimana menurut prediksi tarot?

oleh Elisabet Kusumodewi diperbarui 06 Okt 2017, 09:30 WIB
Satu tahun yang lalu, suami mengaku mempunyai anak perempuan berusia 9 tahun, seusia dengan anak ke-2.

Liputan6.com, Jakarta Pertanyaan

Saya ibu rumah tangga berusia 41th. 17 tahun yang lalu saya menikah. Anak pertama saya berusia 16 tahun. Anak kedua berusia 9 tahun. Keduanya laki-laki.

Satu tahun yang lalu, suami mengaku mempunyai anak perempuan berusia 9 tahun, seusia dengan anak ke-2 saya. Saat ini istri siri suami saya sedang mengandung.

Sebenarnya saya ingin bercerai saja, tapi saya tidak tega melihat kekecewaan anak-anak dan keluarga besar.

Akhir-akhir ini saya pesimis menghadapi hari depan. Saya stres berat hingga berat badan saya turun 10 kg. Apa yang harus saya lakukan dengan rumah tangga saya?

(Dini, Bandung)

Jawaban

Ibu Dini, kartu yang keluar menunjukkan kalau Bu Dini ingin segera lepas dari masalah. Ingin segera meninggalkan suami. Kartu Six of Swords.

Tapi sepertinya hal itu tidak terjadi. Bu Dini memilih bersikap tegar di hadapan anak-anak dan keluarga besar. Memang tidak mudah. Nampak dari kartu Judgement.

Tidak akan terjadi perceraian di keluarga Ibu. Suami masih akan bertanggungjawab secara finansial terhadap Bu Dini dan anak-anak meskipun dia memiliki perempuan dan anak di luar pernikahannya yang sah. Suami Bu Dini berusaha berperan sebagai raja yang adil. Kartu The Emperor.

Sabar ya Bu... Doakan suami semoga dapat kembali seutuhnya ke tengah-tengah keluarga.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya