Solusi Ridwan Kamil kalau Demo Angkutan Umum Jadi Terlaksana

Jika demo dan mogok massal angkutan umum dilaksanakan, ada solusi menarik yang ditawarkan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil. Apa itu?

oleh Arief Aszhari diperbarui 09 Okt 2017, 16:54 WIB
Solusi Ridwan kamil Kalau Demo Angkutan Umum Jadi Dilaksanakan (Foto:Istimewa)

Liputan6.com, Bandung - Wadah Aliansi Aspirasi Transportasi (WAAT) Jawa Barat, berencana untuk melakukan aksi demo dan mogok massal angkutan umum di Gedung Sate, Bandung, Selasa (10/10/2017). Namun, aksi tersebut ditunda karena pihak WAAT sudah beraudiensi dengan Gubernur, Kapolda, Kadishub, dan Kapolres di Gedung Pakuan, Senin (6/10/2017) lalu.

Namun, jika nanti aksi tersebut tetap dilaksanakan, ada solusi menarik yang ditawarkan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil. Seperti dijelaskan di akun Instagram-nya, Kang Emil (sapaan Ridwan Kamil), mengajak warga Bandung untuk menjadi relawan transportasi dalam membantu sesama warga, baik anak sekolah maupun pekerja, sehingga tetap bisa beraktivitas.

Bagi warga yang memang berminat untuk menjadi relawan transportasi, bisa melakukan registrasi kendaraannya ke nomor telepon yang sudah di-posting Ridwan Kamil.

Untuk diketahui, aksi demo dan mogok massal angkutan umum ini untuk menuntut pencabutan Permenhub Nomor 32 Tahun 2016. Jika aksi tersebut jadi dilaksanakan, bakal ada ada 22 kendaraan (mobil dinas, bus, pikap) milik Pemkot Bandung yang disiagakan, dan ditambah dengan bus atau truk milik TNI dan Polri.

"Mari tunjukkan kita adalah masyarakat yang kompak penuh empati. Semoga Allah SWT membalas kebaikan Anda semuanya," tulis Ridwan Kamil sebagai caption posting-annya tersebut.

Solusi menarik Ridwan Kamil untuk rencana aksi angkutan umum ini langsung saja disambut positif dari warga Bandung, dan masyarakat luar Bandung. Terbukti, dari posting-an ini sudah disukai sebanyak 69.434 orang dan mendapatkan 2.774 komentar dari warganet.

 


Sindir Mobil Mewah

Toyota 86 Parkir Sembarangan (Foto: Instagram Ridwan Kamil).

Sebagai seorang Wali Kota, Ridwan Kamil memang terkenal aktif di media sosial, seperti Instagram, Facebook, dan Twitter. Kang Emil selalu menjadikan akun media sosialnya tersebut untuk mengunggah kabar terbaru dari kota yang dipimpinnya, atau hanya sekadar menyapa warga Bandung dan menerima laporan masyarakat.

Sebelumnya, Wali Kota yang digadang-gadang bakal maju sebagai calon Gubernur Barat ini juga sempat 'menyemprot' pemilik mobil mewah, yang seenaknya parkir sembarangan di trotoar.

Tidak tanggung-tanggung, Ridwan Kamil mengunggah foto "tersangka" di akun Instagram miliknya yang memiliki lebih dari 5,7 juta pengikut, yaitu sebuah Toyota 86 berkelir putih yang seenaknya parkir di trotoar jalan.

"Kaya tapi Kamseupay. Jangan ditiru," tulis Ridwan Kamil sebagai caption. Unggahannya ini pun mendapat respons netizen. Sampai berita ini ditulis, Selasa (21/3/2017), sudah ada hampir 17 ribu komentar, yang sebagian besar bernada mengejek.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya