Sepak Bola Berutang Piala Dunia kepada Messi

Messi mencetak hattrick untuk membawa Argentina mengalahkan Ekuador 3-1 dan lolos ke Piala Dunia 2018.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 11 Okt 2017, 12:20 WIB
Lionel Messi mencetak hattrick saat Argentina menang 3-1 atas Ekuador pada kualifikasi Piala Dunia 2018 di Estadio Olímpico Atahualpa, Rabu (11/10/2017). Hasil itu membawa Argentina lolos ke Piala Dunia 2018. (AP Photo/Fernando Vergara)

Liputan6.com, Quito - Lionel Messi menjadi pahlawan dalam mengantarkan Argentina lolos otomatis ke Piala Dunia 2018. Megabintang Barcelona itu menyumbang hattrick untuk membawa Tim Tango menang 3-1 atas tuan rumah Ekuador di Estadio Olímpico Atahualpa, Quito, Rabu (11/10/2017).

Menghadapi laga hidup mati kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Conmebol, Argentina wajib menang atas Ekuador jika ingin lolos ke Rusia. Suporter Argentina dibuat cemas setelah Romario Andres Ibarra Mina menjebol gawang Sergio Romero saat laga baru berjalan satu menit.

Namun, Messi meredakan kecemasan itu setelah mencetak gol di menit ke-12. Delapan menit berselang, La Pulga mencetak gol keduanya. Gol Messi di menit ke-62 memastikan Argentina menang 3-1.

Hasil itu menempatkan Argentina di peringkat tiga klasemen akhir zona Conmebol dengan 28 poin. Argentina menemani Brasil, Uruguay, dan Kolombia lolos ke Piala Dunia 2018.

"Sepak bola berutang Piala Dunia kepada Messi," kata pelatih Timnas Argentina Jorge Sampaoli setelah pertandingan seperti dilansir Soccerway.

"Saya mengatakan kepada tim: Messi tidak berutang Piala Dunia kepada Argentina, namun sepak bola berutang Piala Dunia kepada Messi. Kami harus membantunya berada di Piala Dunia yang baru, saya sangat bersemangat untuk berada dalam kelompok di dekatnya," ucapnya menambahkan.

Setelah membawa Argentina lolos ke Piala Dunia 2018, Sampaoli kini fokus untuk membenahi skuatnya. "Argentina mengambil langkah besar, saya berharap dengan persiapan waktu yang kita miliki, kita bisa menjadi kompetitif seperti kita sekarang," tandasnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya