Tasya Rosmala Pedangdut Pendatang Baru Wanita Terpopuler IDA 2017

Tasya Rosmala berhasil menyingkirkan empat pesaingnya, Aulia D'Academi, Ratna Antika , Nella Kharisma, Putri D'Academy.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 13 Okt 2017, 20:30 WIB
Tasya Rosmala berhasil meraih Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Wanita Terpopuler Indonesian Dangdut Awards 2017 (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Tasya Rosmala berhasil menyabet penghargaan sebagai Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Wanita Terpopuler, di Indonesian Dangdut Awards 2017, yang digelar di Studio Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (13/10/2017) malam. Dalam nominasi tersebut, Tasya berhasil menyingkirkan empat pesaingnya, Aulia D'Academi, Ratna Antika , Nella Kharisma, Putri D'Academy.

Tasya Rosmala berhasil meraih Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Wanita Terpopuler Indonesian Dangdut Awards 2017 (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tampil cantik menggunakan gaun panjang bermotif bunga-bunga, Tasya tak luma mengucapkan syukur kepada Sang Khaliq, atas pencapaian yang didapatkan.

"Saya ucapkan makasih Allah SWT, nggak nyangka bisa dapat penghargaan ini," ujar Tasya Rosmala sambil memegang penghargaan.

Tak lupa Tasya mengucapkan terimakasih kepada kedua orangtuanya yang sangat mensuport karirnya hingga seperti sekarang ini. Selain itu, ia juga mengucapkan terimakasih kepada Indosiar, yang banyak memberikan pelajaran berarti buatnya.

"Terimakasih juga buat kedua orangtua Tasya, dan Indosiar makasih banget," ujar Tasya.

Foto dok. Liputan6.com

Selain itu, Tasya juga berterimakasih kepada para penggemarnya yang selalu setia mendukungnya dimana pun dan kapanpun.

"Buat sahabat ku yang selalu mendukung aku makasih, penggemar ku, makasih," pungkas Tasya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya