Liputan6.com, Jakarta - Kesuksesan seseorang memang ditentukan oleh nasib dan kerja kerasnya sendiri. Tapi ternyata, ada beberapa faktor luar yang bisa mempengaruhi hal ini termasuk shio.
Laporan daftar kekayaan orang terkaya China yang baru dirilis Hurun Report mengungkap ada beberapa shio yang bisa mencetak jumlah orang kaya paling banyak. Apabila dijumlahkan, miliarder China yang lahir dengan 5 shio ini mencapai lebih dari 40 persen.
Baca Juga
Advertisement
Meskipun begitu, hal ini tidak dapat dijadikan tolak ukur. Dalam analisa lanjutannya, ternyata hampir seluruh shio memiliki tokoh-tokoh sukses dan kaya raya. Hal ini berarti semua shio berpotensi menjadi miliarder.
Shio apa sajakah yang paling berpotensi menjadi miliarde? Berikut ulasannya dilansir dari Hurun.net, Senin (16/10/2017):
5. Monyet
Presentase jumlah miliarder: 8,3 persen
Menjadi pribadi yang tak kenal takut, banyak dicintai, dan dirayakan. Anda tidak akan pernah melihat awan gelap, karena Anda selalu menikmati lapisan perak dan percikan emas.
4. Macan
Presentase jumlah miliarder: 8,7 persen
Orang dengan shio macan biasanya memiliki kekuasaan, kekuatan, dinamis, aktivitas yang intens, dan kemerdekaan. Anda akan menjadi pemimpin yang terkenal berkat sifat yang berani, aktif, dan percaya diri.
Selanjutnya
3. Ular
Presentase jumlah miliarder: 9,5 persen
Ular memang sudah diprediksi akan keberuntungan selama tahun 2017. Pengakuan, penghargaan, bonus, dan asmara, semua akan datang pada Anda. Tahun ini merupakan tahun keberuntungan bagi Shio Ular.
Advertisement
Selanjutnya
2. Naga
Presentase jumlah miliarder: 10,4 persen
Naga selalu menjadi simbol kekuatan dan keberuntungan. Anda dengan shio naga biasanya dianggap memiliki kekuatan magis untuk memperoleh keberuntungan. Namun, Anda perlu berhati-hati, karena Anda memiliki kecenderungan untuk salah menilai situasi.
Selanjutnya
1. Kelinci
Presentase jumlah miliarder: 12,4 persen
Pemilik shio Kelinci pada umumnya memiliki sikap lemah lembut dan halus budi bahasanya. Pengaruh ‘Zen’ sangat mempengaruhi karakter pemilik shio Kelinci.
Mereka tidak mudah tersulut emosi, dan hal ini membuat mereka mudah mendapatkan kawan-kawan baik. Mereka yang lahir pada tahun Kelinci juga dikenal sebagai pasangan yang romantis dan berjiwa seni tinggi.
Advertisement