Liputan6.com, Jakarta - Sejak meluncur di platform PC dan konsol (Xbox One dan PS4) tahun lalu, Blizzard berhasil membuktikan diri kalau gim IP (intellectual property) buatannya berjudul Overwatch dapat meraih sukses yang besar.
Gim bergenre first person shooter multiplayer inipun kembali menorehkan sejarah. Dalam akun Twitter resminya, Blizzard mengumumkan ada 35 juta gamer (PC, PS4 dan Xbox One) di dunia yang memainkan Overwatch.
Baca Juga
Advertisement
Hal ini cukup mengesankan mengingat baru pada April tahun ini Overwatch berhasil menyentuh angka 30 juta pemain, dan menambah 5 juta pemain lagi hanya dalam setengah tahun. Demikian yang dikutip dari laman Ubergizmo, Kamis (19/10/2017).
Torehan sejarah yang Blizzard capai ini memperlihatkan banyak gamer yang penasaran dengan gim Overwatch ini. Sekadar informasi, Blizzard mengadakan event khusus Halloween di dalam gim hingga akhir bulan Oktober 2017 ini.
Tak hanya itu, studio yang berbasis di Irvine, California, Amerika Serikat (AS) ini juga menghadirkan kembali modus Junkenstein's Revenge di dalam gim, dan memperkenalkan skin baru dan aksesoris untuk karakter di dalam gim.
Dengan begini, Blizzard berharap bakal semakin banyak orang yang memain gim Overwatch ini di beberapa minggu ke depan. Sementara itu, Blizzard kabarnya sedang 'meracik' sesuatu yang menarik untuk diumumkan pada ajang BlizzCon 2017.
Sekadar informasi, BlizzCon merupakan ajang tahunan perusahaan yang diadakan untuk memperkenalkan gim-gim baru dan yang sudah dirilis ke pasaran untuk dapat dinikmati oleh pengunjung.
(Ysl/Cas)
Saksikan Video Pilihan Berikut: