Lihat Dul Jaelani Main Piano, Warganet Meleleh

Setiap hari Dul Jaelani tidak pernah absen memperlihatkan kemampuan bermusiknya.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 20 Okt 2017, 12:20 WIB
Setiap hari Dul Jaelani tidak pernah absen memperlihatkan kemampuan bermusiknya. [foto: Instagram/duljaelani]

Liputan6.com, Jakarta - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani mewarisi bakat bermusik kedua orangtuanya, Maia Estianty dan Ahmad Dhani.

Namun dari ketiganya, hanya Dul Jaelani yang masih terlihat gaungnya di industri musik Tanah Air. Sementara Al Ghazali memilih menjadi seorang Disc Jockey (DJ) dan El Rumi memutuskan meneruskan pendidikan ke London, Inggris.

 

(Foto: Wimbarsana/Bintang.com)

Dul Jaelani baru-baru ini juga merilis single pertamanya bertajuk "Kamu dan Aku". Padahal beberapa tahun lalu, Dul sempat membuat masalah setelah dirinya terlibat kasus kecelakaan maut akibat mobil yang dikendarainya menabrak hingga menewaskan tujuh orang.

Tapi sekarang, setiap hari Dul Jaelani tidak pernah absen memperlihatkan kemampuannya dalam memainkan berbagai alat musik terutama gitar dan piano. Seperti dalam video yang diunggahnya ke Instagram, Kamis (19/10/2017) kemarin.

Putra bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu memperlihatkan kelihaiannya bermain piano. Jari-jarinya begitu lincah memencet tuts piano memainkan sonata karya komponis besar Beethoven, "Moonlight Sonata".

Siapa sangka, Dul Jaelani yang dulu sempat dicap negatif, kini malah sukses membuat banyak orang meleleh dengan bakat bermusiknya. "Keren duuul @duljaelani," puji @nurulindah45.

"Semakin besar smkin ganteng @duljaelani @maiaestiantyreal ,smkin.kereen,darah seniman nya the best sukses trs Dul," ujar @arnizaaini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya