Ribuan PNS Pemprov DKI Kembali Gelar Acara di Puncak

Acara yang sempat terhenti selama lima tahun, kini kembali digelar dan dijadikan agenda.

oleh Sunariyah diperbarui 21 Okt 2017, 15:33 WIB

Liputan6.com, Bogor - Sebanyak ribuan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar acara di kawasan perkebunan teh, Puncak, Bogor, Jawa Barat dan dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakilnya Sandiaga Uno.

Seperti ditayangkan Liputan6 Petang Terkini, Sabtu (12/10/2017), ribuan PNS di lingkungan Pemprov DKI Jakarta kembali meggelar kegiatan acara di perkebunan teh Puncak, Bogor, Jawa Barat setelah lima tahun terakhir terhenti. Acara tersebut kembali digelar dan dijadikan agenda tahunan Pemprov DKI Jakarta.

Kegiatan tersebut penting dilakukan untuk menjaga silaturahmi dan kekompakan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Sementara Gubernur Anies mulai bekerja cepat menjalankan janji kampanye di berbagai bidang, mulai dari pembangunan infrastruktur, peningkatan sumber daya alam, hingga program kewirausahaan seperti OKE OCE.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya