NBA: Lakers Kembali Tumbang di Kandang

Lakers menderita kekalahan kedua pada NBA 2017-2018.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 23 Okt 2017, 11:00 WIB
Center New Orleans Pelicans, DeMarcus Cousins (tengah) menerobos duo LA Lakers, Julius Randle (kiri) dan Brandon Ingram pada lanjutan NBA 2017-2018, Senin (23/10/2017) WIB. (AP Photo/Kelvin Kuo)

Liputan6.com, Los Angeles - LA Lakers belum menunjukkan konsistensi pada awal NBA 2017-2018. Tampil di kandang sendiri, mereka kembali menderita kekalahan.

Lonzo Ball dan kawan-kawan menyerah 112-119 dari New Orleans Pelicans di Staples Center, Senin (23/10/2017) WIB.

Lakers sebelumnya dipermalukan rival sekota LA Clippers 92-108 pada partai pembuka NBA musim ini, sedangkan kemenangan dipetik ketika menaklukkan Phoenix Suns 132-130.

Seperti ketika bertemu Clippers, Lakers tertinggal cukup jauh hingga kuartal kedua melawan Pelicans. Dalam dua periode, mereka tercecer 55-68.

Namun, tuan rumah menunjukkan kebangkitan di dua kuartal berikutnya. Puncaknya pada di awal kuartal empat dengan Lakers balik memimpin 101-98. 

Sayang, laju Lakers hanya bertahan sampai di situ. Dalam kedudukan 110-110 saat pertandingan menyisakan 2 menit 40 detik, Pelicans kemudian mencetak tujuh poin secara beruntun, salah satunya melalui tembakan tiga angka Jameer Nelson. Dalam keadaan nyaman, tim tamu kemudian menguasai keadaan dan mengamankan kemenangan

Anthony Davis jadi bintang Pelicans dengan 27 angka dan 17 rebound. Sementara DeMarcus Cousins menghasilkan 22 poin dan 11 rebound.

Di kubu Lakers, Ball menghasilkan delapan poin dan 13 assist. Sementara Jordan Clarkson mencetak 24 poin, dengan Kentavious Caldwell-Pope dan Kyle Kuzma masing-masing menciptakan 20 angka.

Jika Lakers menderita kekalahan kedua, ini adalah hasil positif perdana Pelicans pada NBA 2017-2018. Mereka sebelumnya dibekuk Memphis Grizzlies dan Golden State Warriors.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya